Teguh Pastikan Perayaan Natal dan Tahun Baru 2025 Berjalan Kondusif

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi
Sumber :
  • Antara

Jakarta, VIVA - Penjabat (Pj) Gubernur Jakarta, Teguh Setyabudi memastikan perayaan natal pada 25 Desember 2024 berjalan dengan lancar dan kondusif tanpa adanya gangguan. 

Terpopuler: Pengakuan Netizen Tentang Sikap Dian Sastro dan Raisa hingga Istri Pertama Ogah Jenguk Pak Tarno

"Memastikan juga perayaan ibadah natal berjalan lancar, tidak ada masalah, termasuk juga dalam hal perayaan tahun baru 2024. Insyaallah suasananya kondusif, kamtibnas terjaga," ujar Teguh kepada wartawan di Balai Kota Jakarta, Selasa, 24 Desember 2024.

Acting Governor of DKI Jakarta, Teguh Setyabudi.

Photo :
  • Istimewa
Rayakan Natal, Kadin Indonesia Dorong Toleransi dan Kerja Sama Antardaerah

Di sisi lain, Teguh menegaskan bahwa Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta sudah melakukan monitoring terhadap warga yang akan mudik ke kampung halaman. Ia memastikan perjalanan mudik dari Jakarta akan lancar.

"Pemprov juga bukan hanya itu saja, tapi sebelumnya kami sudah melakukan monitoring untuk memastikan warga yang akan mudik ke daerah ke kampung halaman atau yang akan datang juga berjalan lancar," ujar dia. 

Ornamen Kearifan Budaya Bali Warnai Perayaan Natal di Bandara Ngurah Rai

Sebagai informasi, Penjabat (Pj) Gubernur Jakarta, Teguh Setyabudi menjelaskan akan ada rangkaian acara perayaan tahun baru 2025 di Jakarta. Acara itu dimulai pada 30 hingga 31 Desember 2024. 

Dia menyampaikan akan ada muhasabah di Monas yang akan diikuti 10 ribu orang pada 30 Desember 2024 malam.

"Kemudian, juga kami akan lanjut untuk tahun baru 2025 itu pun sudah dipersiapkan berbagai acara mulai tanggal 31 pagi kita ada ke Kota Tua. Kita mencoba menapaki bagaimana Jakarta itu didirikan mulai dari kota tua ke beberapa titik kemudian juga malamnya ada sama Jakarta mendunia. Itu ada berbagai kegiatan ada melodi Jakarta kita siapkan beberapa titik, kemudian juga berbagai genre untuk tahun baru ada di sekitar Thamrin, Sudirman, dan pusatnya ada di Bundaran HI, Monas, Lapangan Banteng ,TMII, Ancol, dan juga di Kota Tua serta kantor-kantor wali kota serta kantor Bupati Kepulauan Seribu," kata Teguh.

Pada tanggal 31 Desember, lanjut Teguh, akan diawali dengan JeJAKi yang merupakan napak tilas sejarah awal terbentuknya Kota Jakarta. Kemudian Bentang Harapan JAKasa yang membentangkan kain putih sepanjang 500 meter untuk menuliskan harapan warga terhadap kota Jakarta menjelang usia 500 abad. Ada pelaksanaan Bazaar UMKM dan Late Night Shopping.

Ilustrasi pesta kembang api di malam tahun baru di Jakarta Indonesia

Photo :
  • ANTARA/Wahyu Putro

Puncaknya adalah Semarak Jakarta Mendunia di kawasan Bundaran Hotel Indonesia yang akan dimeriahkan pertunjukkan selebritis papan atas, video mapping, dan drone show. 

"Pada malam Tahun Baru, kami juga akan meluncurkan program Grand Launching Lima Abad Jakarta yang menjadi bagian dari peringatan ulang tahun ke-500 Jakarta," tuturnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya