Catat! Akhir Pekan Ini Tidak Ada CFD di Sudirman-Thamrin

Suasana car free day di Jakarta
Sumber :
  • VIVAnews/ Fajar Ginanjar Mukti.

Jakarta, VIVA - Hari Bebas Kendaraan Bermotor alias Car Free Day (CFD), di Jalan Sudirman-Thamrin, Minggu, 10 November 2024, ditiadakan.

5 Artis Indonesia yang Terlahir dari Keturunan Pahlawan, Dian Sastrowardoyo-Maia Estianty

Hal diketahui dari postingan akun Instagram @dishubdkijkarta. Akun itu mengatalan kalau CFD di Jakarta, tidak ada akhir pekan ini untuk memperingati Hari Pahlawan.

"Sehubungan dengan peringatan Hari Pahlawan, maka Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) pada 10 November 2024 DITIADAKAN," demikian seperti dikutip dari akun tersebut, Kamis, 7 November 2024.

Tepat di Hari Pahlawan, Putri Kusuma Wardani Juara Korea Masters 2024

Jalur Car Free Day di Jalan Sudirman dekat Bundaran HI

Photo :
  • ANTARA FOTO/M Agung Rajasa

Sementara itu, menurut Kepala Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI Jakarta, Syafrin Liputo, menambahkan, hal itu merujuk Peraturan Gubernur Nomor 12 Tahun 2016 tentang Pelaksanaan Hari Bebas Kendaraan Kendaraan.

Kemensos Tabur Bunga Peringati Hari Pahlawan di Kolinlamil

Pada Pasal 5 Ayat 1 mengatakan, HBKB bisa dibatalkan kalau pada waktu yang bersamaan juga berlangsung kegiatan khusus dan perlu suatu pengaturan lalu lintas serta pengamanan yang bersifat khusus. Maka dari itulah CFD pekan ini ditiadakan.

"Berdasarkan Peraturan Gubernur Nomor 12 Tahun 2016 tentang Pelaksanaan Hari Bebas Kendaraan Kendaraan," kata Syafrin.

Dharma Pongrekun

Cerita Dharma Pongrekun Mengambil Inspirasi dari Perjuangan Pahlawan

Hari Pahlawan sejatinya bukan hanya milik masa lalu; hari ini juga merupakan kesempatan bagi kita untuk merenungkan apa arti pahlawan di era kini.

img_title
VIVA.co.id
13 November 2024