Hujan Angin di Depok Tumbangkan Pohon di Sawangan Tutupi Bahu Jalan

Pohon Tumbang di Mochtar Raya Sawangan Depok
Sumber :
  • Tangkapan layar/ Instagram @depok24jam

Depok, VIVA – Sabtu siang hingga sore 2 November 2024, kawasan Kota Depok dan sekitarnya dilanda hujan deras. Tidak sekedar hujan, tetapi petir dan angina kencang juga menyertai. Hingga sore, di beberapa titik lokasi hujan masih terus turun.

Banjir Setinggi 140 Cm Landa Pasar Minggu Usai Diguyur Hujan Deras Sore Ini

Akibatnya, sebuah pohon besar tumbang di Jalan Mochtar Raya, Sawangan. Pohon tersebut tumbang memenuhi seluruh jalan sehingga menutup akses jalan tersebut. Terlihat beberapa kendaraan baik roda dua dan juga roda empat, harus harus berhenti karena tidak bisa melintas.

“Hujan deras yang disertai angin kencang menyebabkan sebuah pohon besar tumbang di Jalan Mochtar, Sawangan. Insiden ini terjadi pada Sabtu sore dan mengakibatkan arus lalu lintas di sekitar lokasi terganggu,” dikutip dari akun Instagram @depok24jam Sabtu 2 November 2024.

SUGBK Diguyur Hujan Jelang Timnas Indonesia Vs Arab Saudi, Pertanda Kalah Lagi?
Genangan Air Makin Meninggi Imbas Banjir Rob di RW 22 Muara Angke Jakarta Utara


“Warga sekitar yang melintas di jalan tersebut diimbau untuk berhati-hati karena kondisi cuaca yang kurang bersahabat. Saat ini, pihak terkait sedang berupaya mengevakuasi pohon tumbang agar akses jalan dapat kembali normal,”.

Tidak hanya pohon tumbang. Di beberapa titik juga terdapat genangan air sehingga membuat kendaraan tidak bisa melintasi. Itu terjadi di KSU, Depok. Terlihat beberapa kendaraan roda empat mencoba menerobos genangan. Sementara warga sekitar menjadikan lokasi itu arena bermain.

Pengendara motor melintas saat banjir rob menggenangi Kompleks Pantai Mutiara

Ancaman Water Hammer Hantui Para Pemotor yang Suka Terobos Banjir

Air yang masuk ke dalam mesin dalam jumlah besar mengakibatkan efek water hammer dan ini bisa fatal akibatnya untuk mesin. 

img_title
VIVA.co.id
20 November 2024