Kapolres Minta Anggota Polresta Tangerang Jaga Netralitas Dalam Pilkada Serentak 2024

Kapolres Kota Tangerang, Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono
Sumber :
  • VIVA.co.id/Sherly (Tangerang)

Tangerang, VIVA - Kapolres Kota Tangerang, Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono, meminta adanya peningkatan keamanan jelang proses pencoblosan dan tahapan baik kampanye, serta debat di Pilkada serentak 2024 Kabupaten Tangerang.

MK Sarankan KPU Tak Gunakan Nomor Urut dalam Pilkada

"Kami meminta personel untuk meningkatkan kesiapsiagaan dan kewaspadaan, serta mencermati dinamika gangguan kamtibmas dalam penyelenggaraan Pilkada 2024," katanya di Mapolres Kota Tangerang, Senin, 21 Oktober 2024.

Dia juga menekankan kembali kepada para personelnya untuk tetap menjaga netralitas Polri dalam bertugas. "Jaga netralitas Polri dalam bertugas, jangan sampai terlibat politik praktis," ujarnya.

Ilustrasi Pilkada

Photo :
  • D.A. Pitaloka (Malang)
Ketua MK Heran Cabup-Cawabup Bogor Terbelah Minta Lanjut dan Setop Gugatan

Pada tahapan Pilkada 2024 ini, Polres Kota Tangerang menerjunkan 760 personel, yang akan ditempatkan pada lokasi pemetaan sangat rawan, kurang rawan, dan tidak rawan.

"Kita siapkan 760 personel untuk tahapan ini, kita bagi sesuai dengan porsi status kerawanan kawasan tersebut. Untuk patroli, rutin kita lakukan agar, pelaksanaan pilkada serentak ini berjalan lancar," ujarnya.

LSI Denny JA: Pilkada Sebaiknya Ikuti Aturan Pilpres Baru yang Diputus MK
Sidang gugatan PHPU Kabupaten Kaimana di MK

Freddy-Sobar Ungkit Syarat Dukungan Peserta Pilkada Kaimana di Sidang MK

Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kaimana Nomor Urut 2, Freddy Thie dan Sobar Somat Puarada, mengajukan gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK)

img_title
VIVA.co.id
17 Januari 2025