Viral Wisatawan Meninggal di Puncak Bogor Terjebak Macet 9 Jam, Polisi Beri Klarifikasi

Kawasan Puncak Bogor macet (Ilustrasi)
Sumber :
  • VIVA/Muhammad AR

Bogor, VIVA – Seorang wisatawan warga asal Jakarta Timur meninggal di Puncak Bogor karena terjebak macet hingga lebih dari 9 jam viral di media sosial. Namun, polisi memberi klarifikasi wisatawan tersebut meninggal di lokasi wisata Kebun Teh Gunung Mas, Minggu (15/9/2024) malam bukan terjebak kemacetan, tapi diduga kelelahan.

Car Free Night di Puncak saat Malam Tahun Baru, Catat 6 Titik Penyekatannya!

Kasat Lantas Polres Bogor, AKP Rizky Guntama mengatakan, berdasarkan informasi di lapangan wisatawan bernana  Nimih (56 tahun) warga Cipayung, Jakarta Timur itu bersama rombongan  sedang rekreasi di Agro Wisata Gunung Mas.

Pemandangan alam di kawasan wisata Puncak, Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Photo :
  • ANTARA/M.Fikri Setiawan
Boyong Keluarga Besar ke Puncak, Transportasi Pribadi Jadi Pilihan Tepat

Setelah selesai berwisata pukul 19.00 WIB, warga tersebut kemudian ke tempat parkiran bus. Dan setibanya di sana merasa sesak napas pusing lalu tidak sadarkan diri.

"Lalu dibawa ke masjid gunung mas lanjut setibanya di mesjid sudah meninggal dunia.Dengan demikian, almarhumah meninggal dunia bukan dievakuasi di jalan karena kemacetan. Dugaan sementara, almarhumah meninggal dunia karena sakit," jelas AKP Rizky Guntama, Senin 16 September 2024.

KKB Berulah Jelang Pilkada Serentak, 2 Tukang Ojek di Puncak Papua Tewas Ditembak

Satlantas Polres Bogor, kata Rizky,  mengawal mobil ambulans yang membawa almarhumah hingga pintu tol. "SOP Satlantas Polres Bogor menangani Damkar dan ambulan apalagi yang isi menjadi priortitas kami melakukan pengawalan walaupun sedang dilaksanakan rekayasa lalu lintas," jelasnya.

Polisi memberlakukan sistem satu arah atau oneway. Namun kendaraan terhenti lebih dari 9 jam. Jumlah kendaraan yang membludak membuat kemacetan hebat tak terhindarkan. Hingga wisatawan turun dari kendaraannya. 

Penumpang bus pariwisatan diturunkan akibat bus tidak layak jalan saat pemeriksaan di Tol Jagorawi menuju Puncak.

Bus Pariwisata Tak Layak Jalan Ingin ke Puncak Bogor Diputar Balik, Ratusan Wisatawan Diturunkan

Ratusan wisatawan terpaksa diturunkan dari 5 bus yang melintas menuju kawasan Wisata Puncak Bogor, Sabtu 21 Desember 2024.

img_title
VIVA.co.id
21 Desember 2024