Tempat Penyulingan Tiner di Cilincing Jakut Ludes Terbakar

Petugas memadamkan kebakaran di tempat penyulingan tiner, di Cilincing, Jakarta Utara.
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta, VIVA – Tempat penyulingan tiner di kawasan Cilincing, Jakarta Utara ludes dilalap si jago merah pada Sabtu 14 September 2024. Kebakaran terjadi pada Sabtu pagi sekira pukul 09.54 WIB.

Kadis Damkar Kota Depok Menegaskan Perlengkapan Kebakaran Sudah Sesuai SOP

"Objek terbakar yakni tempat penyulingan tiner," ujar Kepala Seksi Operasi Suku Dinas (Sudin) Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Gatot Sulaeman dalam keterangannya pada Sabtu, 14 September 2024.

Gatot menyebutkan, tempat penyulingan tiner di Cilincing itu terbakar sampai kurang lebih seluas 200 meter. Diduga kerugian mencapai sekitar Rp25 juta.

8 Korban Tewas Kebakaran Pabrik di Bekasi Teridentifikasi, Ini Identitasnya

Pemadam kebakaran (Foto ilustrasi)

Photo :
  • Ridwan Putra/VIVA.co.id

"Pekerja sedang membakar tungku penyulingan tiner, dan tiba- tiba meledak, warga berusaha memadamkan menggunakan APAR ,namun gagal. Api pun makin membesar," kata Gatot.

Identitas 4 Orang Sekeluarga Tewas Akibat Kebakaran di Tanjung Priok

Petugas damkar mengerahkan 45 personel. Api baru bisa padam sekira pukul 11.53 WIB dan tidak ada korban jiwa maupun luka.

Ilustrasi petugas damkar

Adnan Wahyudi Ungkap Alat Petugas Damkar di Kota Depok Terus Diperbarui dan Dirawat

Menanggapi kondisi peralatan pemadam kebakaran di lapangan, Adnan menjelaskan bahwa kendaraan dan alat pelindung diri (APD).

img_title
VIVA.co.id
9 November 2024