Pamer Kelamin ke Rekan Kerja, Seorang Pria di Jaktim Dicokok Polisi

Ilustrasi tersangka kasus kejahatan diborgol
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga

Jakarta, VIVA – Seorang pria asal Jakarta Timur berinisial MRI (22) berhasil dicokok jajaran Ditreskrimsus Polda Metro Jaya usai melakukan aksi eksibisionis dengan menunjukkan alat kelaminnya kepada salah satu rekan kerjanya.

Dirreksrimsus Polda Metro Jaya, Kombes Ade Safri Simanjuntak mengatakan bahwa mulanya peristiwa itu terjadi ketika pria tersebut berkenalan dengan korban hingga meminta akun Instagram korban.

"Pelapor selaku korban menjelaskan bahwa mengenal terlapor atau tersangka di tempat kerja," ujar Ade Safri dalam keterangannya, Rabu 4 September 2024.

Dirreskrimsus Polda Metro Jaya, Kombes Ade Safri Simanjuntak

Photo :
  • VIVA.co.id/Rahmat Fatahillah Ilham

Setelahnya, pelaku mengirimkan pesan kepada korban dengan mengajak berhubungan intim. Korban pun menolak ajakan tersebut. Setelah itu, secara tiba-tiba pelaku mengirimkan video tak senonoh kepada korban.

"Di mana terlapor atau tersangka sedang melakukan kegiatan seksual terhadap dirinya sendiri dengan menunjukan alat kelamin terlapor atau tersangka," ucap dia.

Korban langsung melaporkan aksi pelaku ini kepada polisi. Polisi pun bergerak cepat mencokok pria tersebut.

Ilustrasi garis polisi.

Photo :
  • Pixabay
Gempa 7,3 Magnitudo di Vanuatu, Korban Meninggal Menjadi 14 Orang

Dalam kasus tersebut, polisi turut mengamankan sejumlah barang bukti seperti tangkapan layar percakapan di antara korban dan pelaku.

"Rencana tindak lanjut melengkapi berkas perkara, mengirimkan berkas perkara ke JPU," kata dia.

3 Pria di Bandung Paksa Anak Berkebutuhan Khusus Makan Daging Musang, Apa Motifnya?

Pelaku langsung disangkakan Pasal 4 ayat 1 juncto Pasal 29 Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2008 tentang Pornografi.

Korban Anak Bos Roti Pertimbangkan Laporkan Pengacaranya
Ketua Umum Gerakan Pemuda (GP) Ansor Addin Jauharudin dalam Apel Kesaktian Panca

GP Ansor Kutuk Arogansi Polisi Banting Warga saat Jemput Keluarga di Pelabuhan Ambon

Gerakan Pemuda Ansor menyayangkan arogansi anggota polisi yang membanting warga saat ingin menjemput keluarga di Pelabuhan Yosudarso, Ambon, Maluku.

img_title
VIVA.co.id
21 Desember 2024