Kebakaran Gudang Distributor di Bekasi, Sekeluarga Tewas Terjebak di Kamar Mandi 

Lokasi Kebakaran Sekeluarga Tewas di Bekasi
Sumber :
  • VIVA.co.id/Foe Peace Simbolon

Bekasi -- Sebanyak lima orang dalam satu keluarga tewas dalam kebakaran di gudang distributor perabot rumah tangga di Jatiasih, Kota Bekasi.

KNKT Ungkap Mobil Listrik Berisiko Terbakar saat Naik Kapal Laut

Mereka terdiri dari anak-anak dan orang dewasa. Para korban tewas terjebak dalam kamar mandi. Kebakaran terjadi di Jalan H Djain, GG Bersama, Jatikramat, Jatiasih, Kota Bekasi.

"Terjebak di kamar mandi," ucap Kapolsek Jatiasih, Komisaris Polisi Suroto, Rabu, 3 Juli 2024.

Mau Persahabatan Abadi? Rahasia Mengapa Teman Lama Selalu Ada

Mereka diyakini coba menyelamatkan diri dengan cara berlindung ke kamar mandi saat si jago merah menyala. Namun, api yang membesar buat mereka terjebak di dalam kamar mandi hingga akhirnya tewas.

Pemadam kebakaran (Foto ilustrasi)

Photo :
  • Ridwan Putra/VIVA.co.id
Membangun Kerjasama Co-Parenting Setelah Cerai: Ini Tips Efektif Menerapkannya!

"Dia mengamankan di kamar mandi karena api dari depan. Nggak bisa keluar akhirnya ke kamar mandi, terjebak di kamar mandi lima-limanya di kamar mandi," katanya. 

Api mulai menyala sekitar pukul 06.45 WIB. Petugas pemadam kebakaran berhasil menjinakkan si jago merah sebelum pukul 12.00 WIB. Menurut dia, rumah tersebut juga dijadikan gudang distributor perabot rumah tangga.

"Betul lima orang tewas, satu keluarga.bapak, ibu, dua anaknya dan satu lagi keponakannya usia 17 tahun. Karyawan tinggalnya di sebelah terpisah tembok, semua selamat," katanya.

Kebakaran permukiman warga di wilayah Manggarai

Kebakaran Permukiman Warga, Perjalanan KRL Manggarai-Tanah Abang Terganggu

Kebakaran hebat melanda area permukiman warga di antara Stasiun Manggarai dan Tanah Abang pada Jumat 20 Desember 2024.

img_title
VIVA.co.id
20 Desember 2024