Detik-Detik Mengerikan Porsche Hantam Truk di Tol Dalam Kota, Pengemudi Tewas

Porsche Cayman tabarak truk di tol dalam kota
Sumber :
  • TMC Polda Metro Jaya

Jakarta – Viral di media sosial, satu unit mobil sport mewah merek Porsche kecelakaan di Tol Dalam Kota. Salah satunya diunggah akun Instagram @TMCPoldaMetro.

Dalam postingannya disebut mobil mewah itu menghantam truk tepatnya di KM 5+200 B sebelum GT Kuningan 2, dini hari tadi. Pengemudi mobil Porsche disebut tewas buntut menabrak bagian belakang truk dengan nomor polisi BE 8124 ACU itu.

“TP (31) warga Mampang Jakarta, meninggal dunia usai mobil mewah bermerek Porsche dengan nomor polisi B 2031 PBV,” demikian seperti dikutip, Rabu, 19 Juni 2024.

Porsche Cayman tabarak truk di tol dalam kota

Photo :
  • TMC Polda Metro Jaya

Adapun kecelakaan berawal ketika mobil Porsche yang dikendarai pengemudi berinisial TP itu melaju dari arah barat atau Semanggi hendak ke timur atau Kuningan menggunakan lajur 1.

Kepala Seksi Kecelakaan Lalu Lintas Subdirektorat Pembinaan dan Penegakan Hukum Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Komisaris Polisi Diella Kartika Artha mengatakan, lokasi kejadian tepatnya sebelum GT Kuningan 2, mobil mewah itu menabrak bagian belakang truk.

Polisi mendatangi lokasi kecelakaan. Foto ilustrasi.

Photo :
  • Istimewa

Usut punya usut, didalam mobil mewah itu ada dua orang. Satu penumpang berinisial J (23) tidak meninggal dunia akibat kejadian ini. Namun, yang bersangkutan masih trauma. Sedangkan untuk kendaraan dan korban telah dievakuasi petugas.

Mobil Listrik BYD Dolphin Bakal Lama sampai Ke Konsumen karena Ini

“Akibat kejadian tersebut pengemudi Porsche meninggal di lokasi kejadian. Sementara itu, satu orang penumpangnya, J (23) selamat, namun mengalami shock berat,” kata Diella.

Rumah Wartawan di Karo Terbakar atau Dibakar? Polisi: Kita Buktikan Secara Fakta
 Industri Otomotif Indonesia

Produsen Ungkap Alasan Penjualan Mobil Tertahan di 1 Juta Unit

Pabrikan otomotif asal Prancis, Citroen menanggapi permasalahan penjualan mobil di Indonesia stagnan di angka satu juta unit per tahun atau one million trap.

img_title
VIVA.co.id
2 Juli 2024