Identitas Enam Anggota Polres Jaksel yang Dipecat Karena Kasus Narkoba

Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Ade Rahmat Idnal Pecat Enam Anggotanya
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta - Enam orang anggota Polres Metro Jakarta Selatan telah dipecat atau memberhentikan tidak dengan hormat (PTDH) karena diduga terlibat kasus narkoba. Lantas siapa saja yang kena pecat itu?

Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Ade Rahmat Idnal mengatakan bahwa enam anggotanya yang dipecat itu terdiri dari jajaran Polsek hingga Polres Metro Jakarta Selatan.

"Kasus pengedar dan pengguna narkoba juga desersi tidak masuk kerja," ujar Kombes Pol Ade Rahmat Idnal kepada wartawan Jumat, 3 Mei 2024.

Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Ade Rahmat Idnal

Photo :
  • Istimewa

Adapun enam anggota polisi yang di PTDH karena dugaan kasus narkoba yakni :

1. Aipda Gunung Adi Santoso jabatan Bagian Ops Polres Metro Jakarta Selatan.

2. Bripka Siswanto Nachrowi jabatan Bagian SDM Polres Metro Jakarta Selatan.

3. Brigadir Heri Kurniawan jabatan Satsamapta Polres Metro Jakarta Selatan.

Irjen Karyoto Mau Hapus Stigma Negatif Kampung Ambon Tempat Narkoba

4. Briptu M Ilhamsah Jabatan Anggota Polsek Kebayoran Lama

5. Aipda Lucky Fernandi Sugiarto Jabatan Anggota Satsamapta Polres Metro Jakarta Selatan

Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto Ingin Ubah Kampung Ambon jadi Kampung Bersih Dari Narkoba

6. Bripda Bayu Anggara jabatan Sium Polsek Pesanggrahan.

Ade Rahmat pun menjelaskan bahwa tidak ada tempat bagi para pengguna narkoba. Hal itu dikatakan ketika dirinya menggelar apel PTDH pada Kamis, 2 Mei 2024 kemarin.

Polri Diminta Jerat Bandar Clandestine Laboratorium Narkoba di Bali dengan Pasal TPPU

"Dalam kesempatan ini saya sampaikan kepada rekan-rekan, tidak ada tempat bagi pengguna narkoba," ungkapnya.

POLSEK KELAPA GADING

Kompol Maulana Mukarom Blak-blakan soal Viral Polsek Kelapa Gading Tutup Gerbang saat Warga Lapor

Polsek Kelapa Gading membantah tudingan di media sosial yang viral dimana mereka dituduh menutup gerbang Markas Polsek Kelapa Gading saat ada warga yang mau melapor.

img_title
VIVA.co.id
27 November 2024