Jawaban Kocak Komeng Dilirik Maju Pilkada Depok: Pelantikan, Makanya Pelan Banget

Komedian Komeng bersama Sekda Depok
Sumber :
  • VIVA.co.id/Galih Purnama (Depok)

Depok – Komedian bernama Alfiansyah Bustami atau dikenal dengan Komeng dilirik untuk maju di Pilkada Depok 2024. Nama Komeng menjadi viral setelah pada pemilihan legislatif lalu dia memperoleh suara tertinggi di daerah Jawa Barat.

Prabowo soal Pilkada 2024: Menang Jangan Euforia, Kalau Kalah Dukung yang Menang

Ketika ditanya apakah dia mau maju di Pilkada Depok, Komeng menjawab santai. Dia mengaku saat ini masih menunggu untuk pelantikan sebagai anggota DPD RI.

“Karena kan saya aja ini di DPD belum pelantikan, karena memang kata-katanya yang salah, mungkin ya pelantikan jadi pelan banget ini, harusnya mungkin cepetikan, jadi mungkin bisa lebih cepet,” kata Komeng di Depok, Kamis, 4 April 2024.

PDIP Bilang Menang 21 Pilkada di Jawa Timur: 16 Calon Kepala Daerah Kader Sendiri

Komeng

Photo :
  • Instagram @komeng.original

Pada pemilihan legislatif lalu, Komeng memperoleh 5,3 juta suara. Namanya menjadi perbincangan karena foto yang nyentrik dan perolehan suara yang tidak terduga. Komeng memperoleh suara tertinggi anggota DPD RI dari Jawa Barat.

Viral 19 Kertas Suara Pramono-Rano Sudah Tercoblos di Jaktim, Begini Respons KPUD Jakarta

“Depok tuh salah satu dapil saya juga di Jawa Barat gitu tapi saya belum tahu ke sananya,” ujarnya.

Komeng menuturkan tidak menutup kemungkinan dirinya bisa saja maju di Pilkada nantinya. Namun saat ini dia masih menunggu proses pelantikan sebagai senator di Senayan.

“Apapun dalam politik tidak menutup kemungkinan, yang hanya bisa menutup cuman kain sarungnya Pak Sekda, itu untuk menutupi,” jawabnya.

Ditanya apakah dirinya akan mendampingi Supian Suri yang saat ini menjadi Sekda Depok untuk maju di Pilkada nanti, Komeng pun menjawab dengan seloroh.

“Tertarik atau enggaknya, saya kan orang bukan tambang ya, jadi kita akan lihat ke sana,” ujarnya.

Dia merinci kriteria calon pemimpin Kota Depok nantinya. Misalnya sosok yang bisa memajukan wilayah dan mensejahterakan warganya.

“Pak Sekda Depok tuh sebenarnya ini sebenarnya sudah salah satu ciri, dia ingin memajukan kampungnya sendiri. Kalau pemimpinnya harus begitu, terus baru setelah memajukan daerahnya mensejahterakan warganya, baru warganya sejahtera baru Pak Sekda deh istirahat. Ya maksudnya udah jadi semua kan apa yang dicita-citakan Pak Sekda dan masyarakat Depok kan begitu ya,” katanya.

Sementara itu, Supian Suri pun tidak menampik omongan Komeng. Menurutnya tidak ada yang tidak mungkin dalam politik. “Jadi kita lihat perkembangan ke depan gitu ya,” kata Supian.

 

Ketua KPPS di TPS 03 Komet, Kecamatan Banjarbaru Utara menunjukkan surat suara tidak sah

Suara Tidak Sah Capai Angka 60 Persen Lebih di Pilkada Banjarbaru, Advokat Kalsel Buka Posko Pengaduan

Pembuatan Posko pengaduan itu sendiri dilakukan sebagai respon atas tingginya perolehan suara tidak sah saat Pilkada serentak 2024 lalu di Kota Banjarbaru.

img_title
VIVA.co.id
30 November 2024