Hujan Deras, Rumah 290 Kepala Keluarga di Tangsel Terendam Banjir

Banjir yang merendam salah satu pemukiman warga di Kota Tangerang Selatan
Sumber :
  • VIVA.co.id/Sherly (Tangerang)

Tangerang Selatan - Hujan deras yang mengguyur wilayah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menyebabkan banjir di sejumlah titik. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat merilis terdapat dua titik banjir yang merendam permukiman warga.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Tangsel, Essa Nugraha mengatakan, terlapor titik banjir berada di Kelurahan Pondok Kacang Timur, Kecamatan Pondok Aren, lalu Kelurahan Rempoa, Kecamatan Ciputat Timur dan Kelurahan Sawah Lama, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan

"Ada tiga titik yang laporannya kami terima, yakni Pondok Maharta, Pondok Aren lalu Tembok Bolong, Rempoa dan Perum Pondok Safari, Jurangmangu,"  katanya, Jumat, 22 Maret 2024.

Musim Hujan dan Batuk Pilek, Perkuat Imun dengan 5 Makanan Sehat Ini

Hujan deras (Foto ilustrasi).

Photo :
  • ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

Sebanyak 290 kepala keluarga yang rumahnya terdampak banjir dengan ketinggian beragam, mulai dari 30 hingga 50 sentimeter. Hingga saat ini, warga masih memilih bertahan di rumah masing-masing.

"Ketinggian air beragam. Dimana untuk banjir paling tinggi itu di Tembok Bolong, Rempoa karena mencapai 50 sentimeter. Namun warga masih memilih untuk bertahan di rumah masing-masing," ujarnya.

Meski demikian, petugas masih berjaga di lokasi untuk mengantisipasi bila air semakin naik, lantaran curah hujan yang mengguyur wilayah setempat cukup deras.

"Petugas kita siagakan di lokasi untuk antisipasi air semakin naik. Tidak hanya itu, kami juga akan menerjunkan alat penyedot air supaya banjir cepat surut," ujarnya.

Banjir Besar Terjadi di Filipina Utara, Ribuan Rumah Terendam





Ancaman Water Hammer Hantui Para Pemotor yang Suka Terobos Banjir
Luncuran lava pijar terlihat dari puncak kawah Gunung Karangetang.

Sisa Erupsi Gunung Karangetang Bisa Jadi Banjir Material Vulkanik, Menurut PVMBG

PVMBG mengingatkan warga agar mewaspadai banjir material vulkanik Gunung Karangetang di Kabupaten Kepulauan Sitaro, Sulawesi Utara.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024