Wanita Melompat hingga Tertabrak Mobil di Ancol, Polisi: Percobaan Bunuh Diri

Seorang wanita tanpa identitas, nekat hendak akhiri hidupnya dengan cara melompat dari jalan layang (flyover) Jalan RE Martadinata, Ancol, Jakarta Utara, dan tertabrak mobil, Rabu 21 Februari 2024.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Andrew Tito

Jakarta – Seorang wanita tanpa identitas, nekat hendak akhiri hidupnya dengan cara melompat dari jalan layang (fly over) Jalan RE Martadinata, Ancol, Jakarta Utara, dan tertabrak mobil, Rabu, 21 Februari 2024. 

Polisi Amankan 3 Pelaku Buntut Remaja Tawuran Hingga Menelan Korban Jiwa

Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Utara Kompol Edy Purwanto mengatakan, kasus wanita melompat tersebut merupakan percobaan bunuh diri.

"Kejadian tersebut percobaan bunuh diri," ujar Edy Purwanto dalam keterangannya, Kamis 22 Februari 2024. 

Bermacam Godaan Suzuki Indonesia yang Patut Dilirik di GJAW 2024

Edy katakan kasus wanita bunuh diri tersebut hingga kini ditangani Polsek Pademangan dan masih menyelidiki kasus yang ada.

Kasus percobaan bunuh diri tersebut terjadi pada sore hari sekitar pukul 15.50 WIB. Pengendara mobil, Arifin (40), menjelaskan sebelum wanita tersebut jatuh ke jalanan, wanita itu ditabrak mobil yang dikendarainya. 

Detik-Detik Wanita di Palmerah Tewas Tertimpa Pagar

"Saya dari arah bandara mau pulang ke arah Pangeran Jayakarta, tiba-tiba saja dan saya kira tas yang jatuh dari atas, tahu-tahunya orang, Saya kira yang terjatuh adalah sebuah tas, ternyata seorang wanita," ujarnya. 

Mahasiswi Unbraw diduga loncat bunuh diri

Photo :
  • VIVA/Uki Rama

Arifin menjelaskan  tubuh wanita itu tertabrak bagian depan mobil yang dikendarainya, Arifin pun Langsunh berhenti lantaran kaget dan keluar untuk memeriksa kondisi wanita tersebut.

"Saya jalannya nggak kencang sih, jatuhnya pas depan mobil, yang jatuh ibu-ibu, kondisinya nggak meninggal, tapi berdarah," ujarnya.

Berdasarkan Laporan yang ada, Wanita tersebut mengenakan celana panjang dan memakai tas punggung. Wanita tersebut juga mengalami pendarahan di bagian kepala dan kakinya patah.

Hingga kini wanita tersebut telah dilarikan ke RSUD Pademangan untuk mendapatkan penanganan medis.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya