6 Orang Terjebak di Lift Hotel Graha Kutilang, Penyebabnya Listrik Mati

Ilustrasi lift.
Sumber :
  • Pixabay/nakataza02

Jakarta - Sebanyak enam orang terjebak di dalam lift Hotel Graha Kutilang, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Mereka terjebak hampir setengah jam lamanya.

Berlatar Keindahan Alam Tropis dan Budaya Bali, Tempat Ini Hadir di Jantung Kota Canggu

"Jumlah korban enam orang," kata perwira piket Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Selatan, Imbang Satriana, Selasa, 20 Februari 2024.

Pihaknya menerima laporan sekira pukul 18.05 WIB. Kemudian, pukul 18.30 WIB, penumpang yang terjebak bisa dikeluarkan dari dalam lift. Ada tiga personel yang dikerahkan ke lokasi guna membantu mengevakuasi korban.

Siswa SMA di Jaksel Diduga Dianiaya 5 Orang Kakak Kelas

Ilustrasi petugas Damkar.

Photo :
  • Sudin Damkar Jakarta Selatan

"Berhasil dievakuasi tim damkar Kebayoran Baru dan dibantu tim Hotel Graha Kutilang," katanya.

Kelakuan 25 Pasangan Bukan Suami Istri Ngamar di Hotel Siang Bolong

Lebih lanjut, dia mengatakan, awalnya para korban masuk lift dari lantai empat. Kemudian, baru saja masuk tiba-tiba listrik di sana padam.

"Korban baru masuk lift lantai 4, tiba-tba listrik mati dan mendadak lift langsung mati. Korban langsung melaporkan  ke Damkar Kebayoran Baru bahwa korban terjebak di dalam lift," katanya.

Wajah petugas Damkar bengkak usai evakuasi sarang tawon

Petugas Damkar Tetap Tersenyum Meski Wajah Bengkak usai Evakuasi Sarang Tawon

Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bogor membagikan momen usai melakukan tugas evakuasi sarang tawon.

img_title
VIVA.co.id
18 Desember 2024