PT KA Tarik Seluruh Argo Bromo Anggrek

Kereta Argo Bromo Terbakar di Cikampek
Sumber :
  • Antara/Ali Khumaini

VIVAnews – PT Kereta Api (KA) akan menarik seluruh KA Argo Bromo Anggrek mulai Senin, 2 Agustus 2010. Penarikan dilakukan terkait masalah teknis yang sering dialami armada kereta kelas eksekutif itu.

“Selanjutnya, kereta menjalani perbaikan di bengkel PT KA,” kata Direktur Utama PT KA, Ignatius Jonan, hari ini.

Jonan menambahkan penarikan Argo Bromo Anggrek tipe K9 yang berjumlah 32 kereta itu dilakukan setelah berlangsung pembicaraan serius antara PT KA dan pemerintah.

Terkuak, Hendry Lie Balik ke Indonesia Diam-diam Gegara Masa Berlaku Paspor Habis

Jonan tidak menjelaskan secara rinci apakah penarikan ini terkait langsung dengan kasus Argo Bromo Anggrek yang terguling di Stasiun Manggarai, Jakarta Selatan, Jumat, 30 Juli 2010.

Selanjutnya, soal gangguan yang disebutkan sering dialami kereta buatan tahun 1997 itu, secara persis Jonan belum dapat memastikannya. ”Untuk itu, kami ingin meneliti kelemahannya. Mengapa ini sering terjadi.”

Kendati semua KA Argo Bromo Anggrek akan dikandangkan, Jonan memastikan hal itu tidak akan menganggu pelayanan terhadap penumpang, khususnya arus mudik, karena penarikan dilakukan secara bertahap.

Lagipula, kata dia, PT KA juga akan mengerahkan armada kereta lainnya untuk mengganti peran Argo Bromo Anggrek selama proses pemeriksaan dan perawatan. (umi)