Jasa Marga Perpanjang Contraflow dari KM 47 hingga KM 65 Arah Cikampek

Arus kendaraan padat merayap Tol Cikampek Utama.
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

Jakarta – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) melakukan perpanjangan contraflow dari KM 47 hingga KM 65 arah Cikampek Ruas Tol Jakarta-Cikampek pada Minggu, 24 Desember 2023. Sebelumnya, contraflow dibuka hanya dari KM 55 Karawang Timur.

Gratis, Ruas Tol Kuala Tanjung-Indrapura Dibuka selama Nataru 2024/2025

"Terpantau volume lalu lintas kendaraan arah Cikampek pada Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek mulai meningkat," kata VP Corporate Secretary and Legal PT Jasamarga Transjawa Tol, Ria Marlinda Paallo dalam keterangan tertulisnya.

Ria memastikan, PT JTT mengoptimalkan pelayanan transaksi di Gerbang Tol Cikampek Utama dengan mengoperasikan total 18 gardu tol dari kondisi normal 15 gardu tol. Selain itu, penyiagaan tambahan 16 unit mobile reader untuk meningkatkan kapasitas transaksi.

Jelang Nataru, Jasa Marga Catat 490 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jakarta

Arus kendaraan di Tol Cikampek Utama

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Pun, PT JTT juga mengimbau pengguna jalan agar mengantisipasi perjalanan, dan memastikan kendaraan dalam keadaan prima. Pengendara juga diingatkan agar saldo uang elektronik cukup, mengisi bahan bakar sebelum memulai perjalanan serta membawa bekal untuk menghindari kerumunan atau kepadatan di rest area. 

Daihatsu Siapkan 65 Mobil Servis Selama Libur Nataru 2024/2025

“Selalu berhati-hati dalam berkendara, patuhi rambu-rambu dan ikuti arahan petugas di lapangan," kata Ria.

Arus kendaraan melonjak saat liburan Natal dan Tahun Baru. Salah satu diperlihatkan dengan kondisi macet parah di Jalan Tol Jakarta-Cikampek pada Sabtu petang, 23 Desember 2023.

Dari laporan tvOne, kemacetan panjang terjadi di Tol Jakarta-Cikampek berimbas ke tol layang Mohammed Bin Zayed (MBZ).

Kepadatan antrean ribuan kendaraan terjadi di KM 48 Karawang Barat dari arah Jakarta menuju Cikampek. Seluruh lajur yang ada dipadati kendaraan pemudik dan wisatawan.

Pemudik hanya bisa melajukan kendaraan dengan kecepatan rendah. Bahkan, sesekali tidak bergerak. Kondisi serupa juga terpantau di tol layang MBZ.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya