Mobil Satpol PP Hantam Ojol Hingga Tewas Terjatuh dari Atas Flyover

Ilustrasi: Polisi di lokasi kecelakaan.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Putra Nasution

Jakarta- Viral di media sosial mobil dinas milik Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) menghantam pengendara ojek online alias ojol hingga membuatnya terjatuh dari Flyover depan Mall of Indonesia (MOI), Kelapa Gading, Jakarta Utara. Korban disebut meninggal dunia buntut luka parah pada bagian kepala.

Laporin Vadel Badjideh Nikita Mirzani Diperiksa Polisi Hari Ini, Udah Siapin Saksi dari Luar Negeri

Kejadiannya hari ini dan viral di media sosial. Salah satunya diposting akun Instagram @jakut.info. Dalam postingan disebut satu korban meninggal dunia adalah si pengemudi ojol. Lalu ada korban luka-luka yang disebut anggota Satpol PP yang menumpang di bagian belakang mobil. Kecelakaan disebut karena rem blong. 

Ilustrasi Satpol PP DKI Jakarta.

Photo :
  • ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Pelaku Pemerasan 'Ngaku' Polisi di Serpong BSD Tangsel Diburu

Terkait hal ini, polisi pun membenarkannya. Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Metro Jakarta Utara, Komisaris Polisi Edi Purwanto mengatakan, anggotanya masih melakukan penanganan.

"Tim unit laka kami masih dalam penanganan," ujarnya kepada wartawan, Jumat 24 November 2023.

Kata Kombes Bambang soal Viral Polisi Terima 'Salam Tempel' saat Mau Tilang Pemotor

Dari informasi sementara, jumlah korban mencapai enam orang. Satu meninggal dunia, satu luka berat dan empat luka ringan. Korban luka telah dilarikan ke Rumah Sakit (RS). Adapun kejadiannya sekitar pukul 11.00 WIB.

Ilustrasi pembunuhan

Photo :

Edi menambahkan, untuk si anggota Satpol PP yang menabrak pun telah diamankan aparat kepolisian. Dia bakal diperiksa atas kejadian ini. Karena masih penanganan, Edi mengaku belum bisa berkata lebih jauh lagi.

"Informasi awal satu meninggal dunia, satu luka berat, empat luka-luka," kata dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya