Coldplay Konser di GBK Hari Ini, Catat Pengalihan Arus Lalu Lintas di Sekitarnya
- VIVA/M Ali Wafa
Jakarta - Polisi menyiapkan skema rekayasa arus lalu lintas, dikarenakan adanya konser band asal Inggris, Coldplay, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat, yang akan digelar pada hari ini. Ini dilakukan karena adanya konsentrasi massa yang sangat banyak di sekitar lokasi.
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Trunoyudo Wisnu Andiko, mengatakan rekayasa lalu lintas dilakukan supaya tak terjadi penumpukan kendaraan di sekitar kawasan GBK. Sehingga potensi macet, bisa diurai.
"Iya kita siapkan pengalihan arus lalu lintas, sifatnya situasional," ujarnya kepada wartawan, Rabu 15 November 2023.
Meski begitu, mantan Kabid Humas Polda Jawa Timur, tersebut mengimbau masyarakat yang menonton konser Coldplay bisa agar tidak membawa kendaraan pribadi ke GBK. Mereka diharapkan menggunakan kendaraan umum.
"Polda Metro Jaya menghimbau untuk menggunakan sarana transportasi publik. Seluruh penonton drop off di pintu 1, 5, 6, 7, 8 dan 10," kata dia.
Berikut ini rekayasa lalu lintas di kawasan sekitar GBK yang perlu dicatat pengendara kalau tidak mau terjebak macet:
1. Arah lalu lintas dari arah Jalan Gatot Subroto yang akan menuju ke Jalan Gerbang Pemuda diarahkan lurus ke arah Slipi;
2. Arus lalu lintas dari arah Slipi diarahkan lurus ke arah Semanggi, tidak ada yang menuju Layang Ladokgi ke arah Jalan Gerbang Pemuda;
3. Arus lalu lintas dari arah Bundaran Senayan yang akan menuju Jalan Pintu Satu Senayan diluruskan ke Jalan Jenderal Sudirman arah Semanggi;
4. Arus lalu lintas dari arah Jalan Mustopo yang menuju ke arah Jalan Asia Afrika dibelokkan ke kanan menuju Jalan Hang Tuang Raya;
5. Arus lalu lintas dari arah Jalan Patal Senayan 1 yang akan menuju ke arah jalan Asia Afrika dibelokkan ke kiri Jalan Tentara Pelajar;
6. Arus lalu lintas dari arah Jalan Tentara Pelajar yang akan menuju Jalan Patal Senayan diluruskan ke arah Jalan Permata Hijau;
7. Arus lalu lintas dari arah Menggala Wanabakti yang akan menuju Jalan Gelora diluruskan ke arah Jalan Tentara Pelajar.