Detik-Detik Emak-Emak Dapat Perlakuan Kasar dari Satpam TMII, Ini Kata Polisi
- Instagram @fakta.jakarta
Jakarta - Viral di media sosial seorang sekuriti dengan arogan nampak memarahi seorang emak-emak paruh baya buntut berdagang di kawasan Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Cipayung, Jakarta Timur.
Salah satunya diposting akun Instagram @fakta.jakarta. Dalam video yang diposting nampak emak-emak itu berusaha mempertahankan tasnya yang berisi dagangan. Tas itu ditarik-tarik paksa oleh si sekuriti.
"Saya mau pulang pak. Ya Allah," ucap emak-emak itu seperti dikutip, Rabu 25 Oktober 2023.
Bukan cuma menarik-narik tas si emak-emak, sekuriti tersebut juga nampak membentak. Dia membentak emak-emak itu agar tidak coba-coba jualan di sana lagi.
"Kamu mau jualan lagi nggak?," tanya petugas satpam membentak. "Sini, sini!," kata sekuriti tersebut.
Sementara itu, polisi pun angkat bicara. Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Cipayung, Iptu Hotman mengatakan kejadian itu terjadi pada Sabtu, 21 Oktober 2023. Adapun sekuriti itu merupakan petugas keamanan dari TMII. Sekuriti itu bernam Aan Kholid dan si emak-emak bernama Encum. Keduanya disebut sudah sepakat berdamai.
"Sudah damai," ujarnya.