Tembok Rumah Sakit Roboh Akibat Angin Kencang, Satu Warga Tertimpa

Roboh tembok pembatas antara RS Primaya dengan rumah warga, Sukmajaya, Depok
Sumber :
  • Galih Purnama/Depok

DepokĀ - Angin kencang melanda kawasan Depok, Selasa (17/10/2023 siang hingga sore. Saking kencangnya angin sampai menyebabkan tembok sebuah rumah sakit roboh di Sukmajaya. Satu orang warga terluka akibat tertimpa tembok.

Beri Dukungan, Prabowo Yakin Andra Soni Mampu Perbaiki Hidup Warga Banten

Tembok yang roboh adalah pembatas antara RS Primaya dengan rumah warga. Panjangnya sekitar 20 meter dan tinggi 3 meter.

Japen, suami korban mengatakan, musibah tersebut terjadi saat istrinya sedang berjalan. Saat itu angin sedang berhembus kencang hingga membuat tembok roboh dan menimpa istri Japen.

Wahono-Nurul Akan Tingkatkan Fasilitas dan Layanan Kesehatan jika Terpilih Pimpin Bojonegoro

Roboh tembok pembatas antara RS Primaya dengan rumah warga, Sukmajaya, Depok

Photo :
  • Galih Purnama/Depok

ā€œIstri saya mau lewat, pas tembok rumah sakit roboh karena mungkin rapuh dan angin lumayan kencang. Istri saya ketiban, ketiban motor dulu baru kena istri saya,ā€ katanya, Selasa (17/10/2023).

KKB Bakar Gedung SMP di Distrik Sinak Papua Tengah setelah Tembak Dua Pengemudi Ojek

Korban tidak menduga kalau tembok akan roboh. Saat itu korban hendak menjemput cucunya di sekolah namun secara tiba-tiba tembok roboh dan menimpanya.

ā€œIstri mau jemput cucu pulang sekolah,ā€ ungkapnya.

Korban pun mengalami luka hingga langsung dibawa ke rumah sakit. Luka yang diderita yaitu di dahi, mulut, hidung dan bahu. Pihak RS langsung membawa korban dan memberikan perawatan.

ā€œLuka di dahi, hidung, mulut, bahu. Sekarang dirawat di RS Primaya, sudah di UGD. Sekarang sudah membaik,ā€ bebernya.

Roboh tembok pembatas antara RS Primaya dengan rumah warga, Sukmajaya, Depok

Photo :
  • Galih Purnama/Depok

Saat ini korban masih menjalani perawatan. Japen mengaku tidak akan menuntut pihak RS jika biaya perawatan istrinya ditanggung.

ā€œSaya ngga minta macam-macam karena ini musibah. Yang penting istri saya diobati dan ditanggung biayanya,ā€ pungkasnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya