Gembong Warsono Meninggal Dunia, Heru Budi: Beliau Pekerja Keras, Perjuangkan Hak Masyarakat
- Humas Pemprov DKI Jakarta
Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono turut berduka cita atas meninggalnya Ketua Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta, Gembong Warsono pada Sabtu, 14 Oktober 2023 dini hari.Â
"Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un. Saya mengucapkan turut berduka cita atas kepergian sahabat saya Bapak Gembong Warsono yang juga Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI Jakarta," kata Heru Budi kepada wartawan di Jakarta, Sabtu, 14 Oktober 2023.
"Dan menyampaikan belasungkawa atas nama Pemprov DKI. Semoga mendapat tempat terbaik di sisi-Nya, dan keluarga yang ditinggalkan mendapat ketabahan," ujarnya.
Heru Budi mengatakan, Gembong Warsono merupakan sosok yang baik hati, pekerja keras serta selalu memperjuangkan hak-hak masyarakat di Jakarta. Heru menyampaikan bahwa Gembong selalu memberikan masukan-masukan positif kepada dirinya.
"Beliau adalah sosok yang baik, pekerja keras, dan selalu memperjuangkan hak-hak masyarakat Jakarta. Ya kenangan positif banyak sekali, memberikan saran, pemikiran, ya sebelum saya jadi Pj saya sudah kenal beliau lama," katanya.
Mantan Wali Kota Jakarta Utara itu juga mengaku terakhir bertemu Gembong pada dua minggu yang lalu. Dalam pertemuan itu pula, Heru Budi mendiskusikan banyak hal, termasuk permasalahan pembangunan di Jakarta.
"Terakhir ketemu itu dua minggu yang lalu ya, diskusi banyak lah terkait perkembangan Jakarta. Sekali lagi turut berduka cita atas nama Provinsi DKI Jakarta semoga keluarga yang ditinggalkan tabah," tuturnya.