Kakek Viral yang Cabuli Bocah SD di Jakarta Timur Resmi Jadi Tersangka

Bocah SD jadi korban pelecehan seksual
Sumber :
  • Instagram @berbagiinfo_negri

Jakarta - Seorang Kakek yang melakukan tindakan cabul kepada bocah SD di Cipinang Muara, Jatinegara, Jakarta Timur sudah ditangkap oleh pihak kepolisian. Kakek cabul itu kini juga sudah ditetapkan sebagai tersangka.

Jadi Tersangka, Penyewa Mobil Bos Rental di Tangerang Telah Rencanakan Aksi Pencurian

"Benar (pelaku) sudah ditangkap. Dan hasil pemeriksaan statusnya tersangka," ujar Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Leonardus Simarmata saat dihubungi VIVA, Sabtu, 12 Agustus 2023.

Kapolresta Metro Jakarta Timur, Kombes Pol Leonardus Simarmata.

Photo :
  • VIVA/Lucky Aditya
Mobil Pakai Strobo Dibuat Jengkel Pemotor, Netizen: Si Miskin Banyak Ulah

Kakek cabul itu diketahui berinisial U (72). Berdasarkan video viral yang dibagikan oleh @lensa_berita_jakarta, kakek itu terlihat melakukan aksi bejatnya di sebuah gang dengan korban bocah SD yang masih mengenakan seragam.

Kakek itu melecehkan korban di atas sepeda yang dinaikinya. Namun, tak lama berselang terlihat ibu-ibu menggunakan motor lewat dan menghampiri pelaku dan bocah SD tersebut.

Polisi Buru 7 Tersangka Lagi Terkait Kasus Pembunuhan Eks Prajurit TNI Diduga Diotaki Serka HS

"Terlihat di kamera CCTV seorang anak wanita menggunakan seragam sekolah dasar menjadi korban pelecehan oleh seorang pria paruh baya yang berprofesi sebagai pedagang keliling bersepeda. Aksi tersebut dilakukan pelaku di sebuah gang dekat tempat sekolah korban," tulis narasi video itu.

Ilustrasi Pencabulan anak

Photo :
  • pixabay

Pada video yang berbeda, di tempat yang berbeda dengan kakek masih mengenakan pakaian yang sama. Terlihat kakek itu kembali melecehkan seorang bocah SD.

"Ternyata aksi bejat pelaku pelecehan terhadap anak wanita sekolah dasar di Cipinang, Jakarta Timur tersebut tidak hanya dilakukan di satu lokasi. Aksi pelaku juga dilakukan terhadap korban di sebuah lokasi yang berbeda tidak jauh dari lokasi tempat terjadinya pelecehan yang admin posting sebelumnya," jelas dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya