Ledakan Tabung Gas di Tebet Juga Akibatkan 3 Rumah Rusak

Ilustrasi garis polisi.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Risky Andrianto

Jakarta -- Ledakan tabung gas elpiji tiga kilogram,yang menewaskan dua orang, ternyata juga membuat rumah yang menjadi lokasi ledakan porak poranda. Kejadiannya diketahui usai salat subuh sekira pukul 04.45 WIB.

20 Unit Damkar Dikerahkan Padamkan Kebakaran di Pemukiman Padat Penduduk di Johar Baru

"Rumah milik Bapak Lukman Hakim mengakibatkan kerusakan atap jebol dan lantai dua dak dari triplek lantai dua jebol, dan rumah milik Bapak Muh. Syahil mengalami kerusakan atap yang terbuat dari bambu dan genting runtuh, dan rumah milik Ibu Marhamah sebelah kanan korban mengakibatkan atap hancur dan lantai dua terbuat dari triplek juga jebol," ucap Kapolsek Tebet, Komisaris Polisi Chitya Intania Kusnita kepada wartawan, Jumat, 7 Juli 2023.

Chitya mengatakan, berdasarkan keterangan saksi bahwa pada saat gas akan dinyalakan sudah tercium bau gas. Ternyata, pada saat dinyalakan langsung terjadi ledakan yang berasal dari tabung gas tiga kilogram tersebut. "Akibat ledakan yang mengakibatkan  keluar api dan membakar para korban dan mengakibatkan kerusakan," ujarnya.

Tukang Telur Gulung di Jaksel Tewas Usai Diamuk Massa, Polisi Tangkap Empat Pelaku

Ilustrasi gas melon alias tabung gas Elpiji 3 Kg.

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Lebih lanjut, dia mengatakan, total ada delapan orang jadi korban. Dua di antaranya meregang nyawa. Mereka adalah Wida Susanto (33) dan M (7). Kemudian, enam lainnya yang selamat yaitu Darmani (44), Anisa Aulia Hakim (21), Muhammad Abdul (41), Hasan Mastur, Ami Tarmizi (26), dan Fahri Husen (26).

Pramono-Rano Menangi Pilgub Jakarta, Relawan Sobat Jarwo Bantu Korban Kebakaran Kemayoran

Sebelumnya diberitakan, setelah menjalani perawatan intensif, dua orang akhirnya meninggal dunia buntut tragedi ledakan tabung gas ukuran 3 kilogram di sebuah rumah warga di Jalan Tri Jaya III RT 08/07 Nomor 15 Kelurahan Tebet Barat, Tebet, Jakarta Selatan.

"Ada yang meninggal setelah menjalani perawatan," ujar Kapolsek Tebet, Komisaris Polisi Chitya Intania Kusnita kepada wartawan, Jumat 7 Juli 2023.

Ilustrasi ledakan.

Seorang Jenderal Ahli Kimia dan Biologi Rusia Tewas dalam Ledakan di Moskow

Sebuah ledakan terjadi di sebuah gedung di Moskow, Rusia, pada Selasa, 17 Desember 2024, dan menewaskan dua orang, termasuk komandan Pasukan Pertahanan Radiologi, Kimia.

img_title
VIVA.co.id
17 Desember 2024