Sudah Kembali Dibuka, Begini Penampakan Trotoar Depan Kedubes AS

Trotoar depan Kedutaan Besar (Kedubes) AS telah dibuka
Sumber :
  • Tangkapan layar

Jakarta – Pemerintah Provinsi DKI Jakarta saat ini sudah kembali membuka trotoar yang tertutup beton besar di depan Kedutaan Besar (Kedubes) Amerika Serikat (AS), di Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat.

Khalid Akui Dirinya Gay setelah Foto Pribadi Tersebar di Media Sosial

Berdasarkan postingan yang diunggah oleh Pejabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono di akun media sosial instagram @herubudihartono, trotoar itu tampak kotor dengan sampah dedaunan.

Kemudian, terlihat pula rumput bekas tertinduh beton besar itu tumbuh panjang atau banyak. Sehingga jalan trotoar di sekitar terlihat lumayan gersang.

Menko Airlangga: Indonesia Siap Mengakselerasi Pertumbuhan Ekonomi dan Investasi Berkelanjutan dari Amerika Serikat
Anggota Kongres Sebut AS Sudah Bantu Israel Senilai Rp286 Triliun dalam Bentuk Senjata

Heru Budi bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta itu meninjau langsung trotoar yang kembali di buka. Selanjutnya, dalam unggahan foto itu juga sejumlah pejalan kaki kembali bisa melintas dengan tenang.

"Pagi ini saya mengecek apa yang masih kurang. Contohnya, kita akan bersihkan, di sana ada pohon yang memang sudah ada, tapi kita rapikan. Artinya, kita perbaiki juga wilayah ini," kata Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi.

Heru juga telah menginstruksikan pembersihan dan penataan di sekitar trotoar, termasuk menata kabel PLN. Pengecekan tersebut, kata Heru, agar area trotoar semakin nyaman dan indah untuk dilewati masyarakat.

"Memang dari awal saya ingin ada kemudahan bagi warga, yang dari arah Tugu Tani bisa terus berjalan ke arah Patung Kuda, supaya nyaman. Harapannya, ke depan dapat berfungsi secara optimal," ujar Heru.

Sebelumnya, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta membuka trotoar di depan kantor Kedutaan Besar (Kedubes) Amerika Serikat (AS) Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Jumat malam 9 Juni 2023.

"Dilakukan jam 22.00 sampai 23.00 WIB, pengangkatan (beton) MCB (moveable concrete barrier)," kata Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono saat dihubungi di Jakarta, Sabtu.

Pengangkatan beton MCB tersebut, kata Heru dilakukan oleh Dinas Bina Marga DKI, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Dinas Perhubungan (Dishub) DKI. "Disaksikan juga keamanan Kedubes AS," ujar Heru.

VIVA Militer: Pangkalan Angkatan Bersenjata Amerika Serikat

Rudal Misterius Hantam Pangkalan Tempur Amerika

Belum diketahui siapa yang bertanggung jawab.

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024