Catat, SIM Habis Tanggal 19-25 April Bisa Perpanjang pada 26-3 Mei

Pelayanan SIM Keliling
Sumber :
  • Instagram/Satpas Metro Jaya

VIVA Metro – Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya meliburkan pelayanan di Satpas Daan Mogot, Jakarta Barat, pada tanggal 19 sampai dengan 25 April 2023. Hal itu diketahui dari postingan akun Instagram @tmcpoldametro.

Pinjaman Warga RI di PayLater dan Pinjaman Daring Diproyeksi Naik Jelang Lebaran

Kebijakan itu diterapkan karena libur nasional Lebaran. Bukan cuma Satpas Daan Mogot, Unit Satpas DKI Jakarta, Unit Gerai SIM (Surat Izin Mengemudi) dan Unit Simling DKI Jakarta juga diliburkan.

Mobil SIM Keliling

Photo :
  • Instagram @simonlineid
Polisi Narkoba Polda Metro Sambangi 3 Panti Asuhan di Jakarta, Ada Apa?

"Informasi Pelayanan SIM dalam rangka Libur Nasional Idul Fitri 1444 H," demikian seperti dikutip, Sabtu 15 April 2023.

Menurut keterangan Polda Metro, bagi warga yang masa berlaku SIM-nya habis pada tanggal 19 hingga 25 April 2023, bisa melakukan perpanjangan SIM pada tenggang waktu 26 sampai 3 Mei 2023, dengan sistem perpanjangan. Namun, bagi pemegang SIM yang tidak melakukan perpanjangan SIM pada tanggal 26- 3 Mei 2023, maka harus melakukan penerbitan SIM baru.

Puncak Arus Mudik Diproyeksi 26 Maret 2025, Pelni Sediakan 781 Ribu Tiket Kapal Laut

"Maka melaksanakan mekanisme penerbitan SIM baru," kutip akun tersebut lagi.

Ilustrasi jalan tol

Keluar Masuk Tol saat Mudik Lebaran Tidak Kena Biaya Tambahan

Dalam Operasi Ketupat 2025, Polri akan menerapkan rekayasa lalu lintas seperti one-way dan contra-flow.

img_title
VIVA.co.id
8 Maret 2025