Viral Mobil Dinas TNI Tabrak Mobil di Pancoran, Begini Respons Kodam Jaya
- Twitter/ @delimalma
VIVA Metro – Baru-baru ini terjadi kecelakaan yang melibatkan Mobil dinas TNI dengan mobil lain di flyover Pancoran, Jakarta Selatan.
Kejadian tersebut viral di media sosial, setelah pemilik mobil yang ditabrak mobil dinas TNI mengunggah cerita di Twitternya, @.delimalma. Ia menyebut dalam cuitan, bahwa peritiwa itu terjadi di flyover Pancoran pada Minggu, 12 Maret 2023 sekitar pukul 14.30 WIB.
Pemilik mobil HR-V itu mengatakan peristiwa bermula saat ada mobil lain yang berhenti mendadak di depannya. Dia mengaku ikut ngerem, lalu ditabrak dari belakang oleh mobil lain.
Pemilik mobil menyebut sopir di mobil dinas TNI itu sempat menyalahkan dirinya sendiri karena berhenti mendadak. Dia mengaku sempat terlibat cekcok.
Delima mengaku meminta ganti rugi atas kecelakaan itu. Dia mengatakan pengemudi mobil TNI dengan pelat dinas 14 03 itu memberikan uang Rp1 juta.
Delima juga menyertakan foto mobilnya, Honda HR-V, yang penyok di bagian belakang. Ada juga foto bagian depan mobil dinas TNI yang mengalami lecet akibat kecelakaan itu.
"Ternyata dia gabisa ganti kerusakannya karena gapunya duit," tulis Delima.
Respons Kodam Jaya
Pemilik mobil yang ditabrak mobil dinas TNI itu ternyata sudah melaporkan kejadian tersebut melalui pesan Instagram ke Kodam Jaya. Lantas Kodam Jaya langsung meresponsnya.
“Terkait masalah ini sudah kami tampung dan tindak lanjuti kepada yang bersangkutan,” respons Kodam Jaya.
Di dalam balasan pesan pun Kodam jaya menyarankan Ibu pemilik mobil yang ditabrak itu dapat datang, berbicara dan menyelesaikan masalah bersama.
“Sekiranya ibu bisa datang ke kami di kodam jaya untuk dibicarakan, untuk menyelesaikan masalah ini bersama,” bunyi lanjutan tulisan respons dari Kodam Jaya.