Polisi Sita Sabu 1 Gram Lebih saat Tangkap Ammar Zoni

Ammar Zoni
Sumber :
  • dok.ist

VIVA Metro - Pesinetron Ammar Zoni ditangkap lagi terkait kasus penyalahgunaan narkoba jenis sabu. Ammar diamankan di kawasan Sentul, Bogor, Jawa Barat,

Yusril Beberkan Kriteria Usia Calon Penerima Amnesti dari Pemerintah untuk Napi Narkoba

"(Ditangkap terkait) Sabu," kata Kepala Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan, Komisaris Polisi Achmad Ardhy kepada wartawan, Jumat 10 Maret 2023.

Dia mengatakan, polisi sudah menyita barang bukti sabu dari yang bersangkutan. Ada satu gram lebih sabu disita polisi sebagai barang bukti. 

Polda Riau Gagalkan Peredaran Narkotika Jaringan Internasional Golden Crescent 

Ammar Zoni

Photo :
  • IG @ammarzoni

Adapun Ammar kini berada di Markas Polres Metro Jakarta Selatan. Dia masih diperiksa intensif polisi.

Blak-blakan! Kesaksian Penonton DWP Korban Pemerasan Oknum Polisi, Dipaksa Bayar Rp100 Juta agar Bebas

"Satu gram lebih (sabu disita)," katanya.

Penangkapan terhadap Ammar dilakukan pada Rabu 8 Maret 2023. Ammar dicokok di kawasan Sentul, Bogor. "Ditangkap di Sentul," katanya.

Ini bukan kali pertama Ammar Zoni ditangkap terkait kasus dugaan penyalahgunaan narkoba. Ammar sebelumnya pernah ditangkap atas kasus serupa pada 2017 lalu. Saat itu yang menangkapnya adalah Polres Metro Jakarta Pusat.


 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya