Pedagang Starling Tusuk Satpol PP di Bundaran HI

Pedagang Starling Tusuk Satpol PP di Bundaran HI.
Sumber :
  • Rahmat Fatahillah Ilham/VIVA.

VIVA Metro – Seorang anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) ditusuk menggunakan gunting oleh pedagang keliling (Starling) di Jalan MH Thamrin, Bundaran HI, Jakarta Pusat.

Peristiwa penusukan itu terjadi pada Kamis, 23 Februari 2023 pukul 11.30 WIB ini bermula ketika petugas Satpol PP bersitegang dengan pedagang minuman kopi keliling atau starling. Sebab, pedagang Starling tidak mau mengikuti arahan dari petugas Satpol PP.

Kepala Satpol PP DKI, Arifin mengatakan, kejadian bermula saat anggotanya mengingatkan seorang pedagang Starling untuk tidak melawan arah di kawasan Bundaran HI.

"Tadi sekitar jam 11.30 WIB kami dapat informasi ada anggota kami yang pada saat bertugas menghalau pedagang sepeda kopi keliling, yang melawan arus jalan dari arah patung kuda Monas, menuju ke arah bundaran hi tapi jalurnya melawan arus," ujar Arifin saat dikonfirmasi wartawan, Kamis, 23 Februari 2023.

Ilustrasi penusukan.

Photo :
  • www.freevector.com

Kemudian, lanjut Arifin, anggotanya yang kala itu menegur pedagang Starling tersebut justru mendapat perlakuan yang tidak sepatutnya. Yakni, pelaku langsung menodongkan senjata tajam ke arang petugas. 

 "Tetapi ternyata yang bersangkutan tidak Terima kemudian ada tindakan kekerasan, kriminalitas ya karena petugas ini sesungguhnya dalam posisi mengingatkan, bukan sedang dalam posisi penindakan, hanya menghalau," kata dia.

"Tiba-tiba yang bersangkutan melakukan penyerangan, menyerang anggota yang awalnya menggunakan tusukan es tetapi itu bisa diamankan tusukan esnya, kemudian yang bersangkutan ambil lagi gunting," sambungnya.

Sampah Menumpuk di Bundaran HI dan Kota Tua Setelah Perayaan Tahun Baru 2025, DLH DKI Gerak Cepat

Lebih lanjut, kata Arifin, petugasnya justru mendapat serangan hingga menyebabkan luka di bagian tangan kiri. 

"Nah akhirnya anggota mencoba untuk mempertahankan diri menjaga keselamatannya, namun tangan kirinya, tangan kiri di bawah sikut itu tertusuk dari depan tembus ke belakang," pungkasnya. 

Cantiknya Drone Light Show Tutup Perayaan Pergantian Tahun

Kendati demikian, kini pelaku tengah diamankan ke Polsek Menteng, serta Korban sudah dilarikan ke RSCM guna mendapat perawatan lebih lanjut.

Momen Presiden Prabowo Sapa Masyarakat yang Rayakan Tahun Baru di Bundaran HI
RacikanCreamyJuara, Kopi Ala Cafe untuk Penikmat Kopi Modern

Resep Kopi Ala Cafe untuk Penikmat Kopi Modern dari Barista Ternama 

Kopi tidak hanya sekadar kebutuhan harian, tetapi juga menjadi simbol kreativitas dan eksplorasi rasa. 

img_title
VIVA.co.id
9 Januari 2025