Sopir Bajaj Saling Tonjok Berebut Penumpang di Tambora Jakbar

Sopir Bajaj di Tambora Jakarta Barat Berdamai di Polsek Tambora
Sumber :
  • VIVA/ Andrew Tito

VIVA Metro – Gara-gara berebut penumpang, 2 orang sopir bajaj di Tambora, Jakarta Barat, berkelahi dan saling pukul. Keduanya bahkan saling melapor satu sama lain ke Mapolsek Tambora.

Kemenhub Tunda Naikkan Tarif Penyeberangan Kapal Feri, Ini Alasannya

Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pasma Royce, mengatakan perkelahian antar sopir bajaj itu terjadi pada Kamis, 5 Januari 2023 di Pasar Mitra Kelurahan Jembatan Lima, Tambora, Jakarta Barat.

Keributan berawal ketika sopir bajaj berinisial MF alias Rizal (35), dituduh mengambil penumpang supir lain.

Tarif Penyeberangan Merak-Bakauheni Naik Mulai 1 November, Berikut Besarannya

S (63), sopir bajaj lainnya, yang menganggap bahwa Rizal telah mengambil pelanggannya itu kemudian menghampiri MF (35), hingga terjadi aksi saling pukul.

"Jadi, akibat kesalahpahaman korban menuduh pelaku menyelak penumpangnya," ujarnya.

Mediasi Baim Wong dan Paula Verhoeven Gagal, Tapi...

Disaat yang bersamaan, pelaku yang bertemu korban menabrakkan bajajnya ke bajaj korban. Kedua sopir bajaj tersebut cekcok mulut hingga berujung terjadi aksi saling pukul.

"Pelaku spontan membalas pukulan ke wajah korban sebanyak satu kali hingga mengakibatkan 3 gigi depan korban rontok," ujarnya.

S yang tidak senang dengan aksi pelaku, kemudian melaporkan kejadian itu ke Polsek Tambora. Pelaku pun tidak lama kemudian diamankan pihak kepolisian. Dari hasil mediasi, keduanya sepakat untuk berdamai.

"Kita mediasi keduanya, bahwa yang terjadi hanyalah kesalahpahaman. Alhamdulillah keduanya mau untuk saling memaafkan dan mencabut laporan," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya