Pj Gubernur DKI Cek Layanan RSUD Pasar Minggu yang Akan Jadi Rujukan Penanganan Kanker

Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono kunjungi RSUD Pasar Minggu.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Riyan Rizki Roshali

VIVA Metro – Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mendatangi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pasar Minggu, Jakarta Selatan untuk mengecek kesiapan rumah sakit dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Hal itu dilakukan Heru Budi karena RSUD Pasar Minggu akan menjadi tempat rujukan penanganan kanker.

Jadi Biang Kerok Banyak Penyakit, Begini Trik Kurangi Penggunaan Garam pada Masakan

Dalam kunjungannya itu, Heru Budi menyebutkan bahwa pelayanan dan operasional RSUD Pasar Minggu sudah berjalan cukup baik. Namun, ia menilai harus ada penambahan berbagai sarana dan prasarana untuk mendukung persiapan RSUD Pasar Minggu sebagai tempat rujukan penyakit kanker.

“Ya yang jelas, pasien banyak. Tentunya, perlu ada penambahan ke depan seperti peralatan-peralatan yang lebih baik lagi. Ini sudah baik, tapi ada permintaan bahwa salah satunya kelebihan di sini adalah penanganan kanker ya,” kata Heru kepada wartawan di RSUD Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu, 21 Desember 2022.

Terdepan, Rumah Sakit Ini Jadi yang Pertama Gunakan AI Talent Manajemen ESQ

Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono kunjungi RSUD Pasar Minggu.

Photo :
  • VIVA.co.id/ Riyan Rizki Roshali

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta Widyastuti menyebutkan bahwa RSUD Pasar Minggu dijadikan sebagai tempat rujukan penanganan kanker merupakan arahan dari Pj Gubernur Heru Budi sendiri.  

Ternyata Ini 5 Manfaat Mengonsumsi Air Rendaman Nanas Setiap Hari, Efeknya Bikin Wow!

“Sesuai dengan arahan Pak Pj Gubernur, RSUD Pasar Minggu ke depan menjadi rujukan kanker induk di DKI Jakarta. Kita sedang persiapkan peralatan dan SDM-nya,” kata Widyastuti.

Selain itu, Widyastuti menyebutkan bahwa pihaknya bukan hanya melayani warga Jakarta dalam penanganan penyakit kanker, melainkan juga dari luar Jakarta.

Pj Gubernur Jakarta Heru Budi Hartono kunjungi Pasar Kramat Jati, Jaktim.

Photo :
  • Viva.co.id/ Riyan Rizki Roshali

Direktur Utama RSUD Pasar Minggu Endah Kartika Dewi menjelaskan, pihaknya menjadi satu-satunya tempat untuk memberikan layanan radioterapi.

“Jadi untuk layanan radioterapi, RSUD baru ada di Pasar Minggu. Kami terus berkembang di 2023 beberapa progress rencana yang akan kita kerjakan. Misalnya di 2023, kita akan menambah untuk layanan brachiterapi untuk kanker serviks,” ujar Endah.

“Jadi karena kasusnya banyak, supaya tertangani mampu lebih banyak, bisa lebih banyak kasus kanker yang bisa kita tangani,” katanya menambahkan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya