Jakarta Utara Banjir Rob, 4 RT Terendam

(FOTO ILUSTRASI) Banjir rob menggenangi kawasan Pasar Ikan Pejarungan Muara Baru Jakarta Utara.
Sumber :
  • VIVA/Andrew Tito

VIVA Metro – Kepala Satuan Pelaksana Pengolahan Data dan Informasi BPBD DKI, Michael Sitanggang, memberikan informasi bahwa telah terjadi banjir pesisir (Rob) di beberapa wilayah di utara Ibu Kota. 

Teguh Pastikan ASN Netral di Pilgub Jakarta

“BPBD mencatat sampai dengan pukul 11.00 WIB, terdapat 4 RT atau 0,013 % dari 30.470 RT yang ada di wilayah DKI Jakarta,” kata Michael dalam keterangan resminya, Selasa 6 Desember 2022.

Adapun data wilayah terdampak genangan air dari banjir rob tersebut, yakni di Jakarta Utara terdapat 4 RT yang terdiri dari:

Genangan Air Makin Meninggi Imbas Banjir Rob di RW 22 Muara Angke Jakarta Utara

Kelurahan Pluit: 

Ada 2 RT

6 Perjalanan KRL Terdampak Banjir Rob di Jakut, Pintu Air Pasar Ikan Siaga 1

Ketinggian: 20 Cm  

Penyebab: ROB


Kelurahan Marunda:

Ada 2 RT

Ketinggian: 30 sampai dengan 35 Cm  

Penyebab: ROB


Michael mengungkapkan, saat ini pihaknya sudah mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat.

“Untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat,” ucap dia.

Michael juga menyebutkan, genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu dekat. Selain itu, ia mengimbau agar masyarakat terus berhati-hati dan waspada terhadap potensi genangan.

“Dalam keadaan darurat, segera hubungi nomor telepon 112. Layanan ini gratis dan beroperasi selama 24 jam non-stop,” jelasnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya