Mahasiswa UI Tewas Korban Tabrak Lari Pajero, Pelaku Diduga Pangkat AKBP

Ilustrasi kecelakaan.
Sumber :
  • U-Report

VIVA Metro – Seorang mahasiswa Universitas Indonesia bernama Muhammad Hasya Atallah diduga menjadi korban tabrak lari dari salah satu purnawirawan perwira Polri di kawasan Jakarta Selatan. Hasya tewas usai jadi korban tabrak lari tersebut.

Kelakuan Mahasiswa Penabrak Pejalan Kaki hingga Tewas di Sleman, Nyetir Sambil Mabuk dan Oral Seks

Berdasarkan gambar yang diterima melalui sebuah pesan Whatsapp, Hasya tewas seketika usai ditabrak mobil pada 6 Oktober 2022, sekira pukul 21.00 WIB.

Dalam narasi foto tersebut, Hasya ditabrak oleh purnawirawan Polri AKBP (purn) Eko Setia Budi Wahono, menggunakan sebuah mobil sport merk Pajero. Kemudian penjelasan foto tersebut menyebutkan bahwa hingga saat ini pelaku tidak pernah diproses secara hukum.

Nyetir Sambil Oral Seks, Mahasiswa Tabrak Pejalan Kali hingga Tewas di Sleman

"Sampai hari ini belum ada proses hukum oleh Polres Jakarta Selatan," sebagaimana dikutip VIVA melalui narasi dalam foto, Jumat 25 November 2022.

Menko AHY Tuntut Kemenhub Tertibkan Truk ODOL Demi Keselamatan Pengendara

Kemudian, foto tersebut juga menjelaskan bahwa lokasi kejadian itu sengaja dipindah oleh penyidik. Pengusutan kasus itu dinilai janggal. "Dicarikan saksi-saksi, padahal malm hari kejadian tidak ada yang melihat," ungkap narasi dalam foto yang beredar.

Lebih lanjut, narasi di dalam foto tersebut meminta Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran turun tangan untuk menangani kasus tersebut.

"Mohon cepat diproses karena mahasiswa Universitas Indonesia akan menuntut," ungkap narasai dalam foto.

Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa UI Bayu Satrio Utomo turut membenarkan bahwa peristiwa tabrak lari tersebut benar adanya. Namun demikian, Bayu masih belum merinci secara pasti kronologi kejadian tersebut. "Iya betul," ujar Bayu saat dikonfirmasi, Jumat 25 November 2022.

Sementara itu, Polres Metro Jakarta Selatan saat dikonfirmasi kasus tabrak lari ini belum merespons. 
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya