Mobil Bawa 5 Jerigen BBM Terbakar di Jakpus, Sopir Diburu Polisi

Ilustrasi pemadam kebakaran.
Sumber :
  • Pixabay.

VIVA Metro - Mobil yang mengangkut 5 jerigen bahan bakar minyak (BBM) terbakar di Jalan Letjend Suprapto Johar Baru, Jakarta Pusat. Diduga, mobil tersebut terbakar karena korsleting listrik.

Pria di Pulogadung Sadar dan Tanpa Pengaruh Alkohol Aniaya Pengendara Mobil hingga Tewas

Petugas Pemadam Langsung Bergerak

"Iya ada mobil yang terbakar dan kita langsung terjunkan anggota untuk proses pemadaman," kata Kasudin Penanggulangan Kebakaran dan Keselamatan (Gulkarmat) Jakarta Pusat, Asril Rizal, dalam keterangannya, Rabu, 9 November 2022.

Sebelum Ditembak Mati AKP Dadang, Kompol Ulil Curhat Tugasnya Berat dan Minta Izin Berhenti jadi Polisi

Ilustrasi kebakaran.

Photo :
  • U-Report

4 Unit Mobil Damkar Dikerahkan

Judi Online Mulai Sasar Komunitas Motor, Begini Modusnya

Sebanyak 4 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api. Pemadaman terhadap mobil yang mengangkut 5 jerigen itu berhasil dilakukan dalam waktu 30 menit.

Sopir Kabur

Terpisah, Kapolsek Johar Baru, Kompol Ari Susanto, menyebut pihaknya tengah menyelidiki kebakaran mobil pengangkut 5 jerigen tersebut. Katanya, sopir mobil kabur saat insiden terjadi.

"Sopirnya kabur, ini masih kita lakukan pengejaran. Kasusnya masih kita selidiki," katanya.

ilustrasi Truk tangki BBM terbakar.

Photo :
  • Twitter @TMCPoldaMetro

Barang Bukti Dibawa ke Laboratorium

Dikatakan Ari, pihaknya belum mengetahui jenis bahan bakar yang dibawa mobil tersebut. Saat ini, barang bukti terkait kebakaran tengah dibawa ke laboratorium untuk diuji lebih lanjut.

"Belum tahu itu jenis BBM apa yang dibawa di dalam jerigen. Kita mau bawa ke laboratorium," katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya