Daftar Wilayah Banjir di Jakarta Imbas Hujan Deras
- VIVA/M Ali Wafa
VIVA Metro - Sejumlah wilayah Jakarta terendam banjir akibat hujan deras sejak Sabtu siang tadi. Salah satu wilayah yang masih terendam banjir adalah Jalan Fatmawati Raya dengan ketinggian 50 cm.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI mencatat ada sepuluh wilayah termasuk ruas jalan yang terendam banjir akibat guyuran hujan deras.
"Jalan RS. Fatmawati Raya Kel. Cipete Utara (ITC Fatmawati), Jakarta Selatan, Ketinggian 50 cm," kata Kepala BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji dalam keterangannya, Sabtu.
Isnawa menambahkan, terdapat 2 wilayah rukun tangga (RT) juga yang terendam banjir di Kelurahan Bintaro, Jakarta Selatan. Kedua RT tersebut terendam banjir setinggi kurang lebih 50 centimeter. "Jakarta Selatan terdapat 2 RT yang terdiri dari Kelurahan Bintaro. Jumlahnya 2 RT," tutur Isnawa.
Kemudian, Isnawa menyampaikan upaya saat ini yang dilakukan BPBD DKI dengan mengerahkan sejumlah personel langsung ke lokasi untuk penanganan banjir. Selain itu, BPBD DKI juga bekerja sama dengan pihak lain.
"BPBD DKI Jakarta mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat," tutur Isnawa.
Berikut wilayah yang terdampak banjir akibat hujan deras di DKI Jakarta :
Jalan Tergenang terdapat 10 ruas jalan:
1. Jl. Ciledug raya (SESKOAL), Jakarta Selatan
Ketinggian: 30 cm
2. Jl. Raya Fatmawati Kelurahan Cipete Selatan, Jakarta Selatan, ketinggian: 30 cm
3. Jl. RS. Fatmawati Raya Kel. Cipete Utara (ITC Fatmawati), Jakarta Selatan. Ketinggian: 50 cm
4. Jl. Dharmawangsa raya Kec. Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Ketinggian: 20 cm
5. Jl. Haji Nawi, Kel. Gandaria Selatan, Jakarta Selatan Â
Ketinggian: 30 cm
6. Jl. Ciledug Raya Kec. Kebayoran Lama, Jakarta Selatan
Ketinggian: 40 cm
7. Jl. Kesehatan Raya Kec. Pesanggrahan, Jakarta Selatan
Ketinggian: 50 cm
8. Jl.Kesehatan VI Kec. Pesanggrahan, Jakarta Selatan
Ketinggian: 30 cm
9. Jl. Kirai Kec. Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Ketinggian: 30 cm
10. Jl. Kemang Raya Kec. Mampang Prapatan, Jakarta Selatan
Ketinggian: 40 cm