Penumpang hingga 800 Ribu Orang per Hari, Kepercayaan pada Transjakarta Diklaim Meningkat

Bus Transjakarta
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto

VIVA Metro – Kepala Divisi Sekretaris PT Transjakarta Anang Rizkani Noor mengungkapkan bahwa kepercayaan masyarakat dalam menggunakan moda transportasi publik tersebut untuk menunjang aktivitas sehari-hari makin meningkat.

Kasus Pelemparan Batu ke Bus Transjakarta di Lenteng Agung Berakhir Damai, Pelaku Diminta Ganti Rugi Rp13 Juta

“Kepercayaan masyarakat pada layanan PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) makin meningkat. Warga kembali mengandalkan moda transportasi umum untuk aktivitas sehari-hari,” kata Anang dalam keterangannya yang dikutip pada Kamis, 20 Oktober 2022.

Berdasarkan data, katanya, Transjakarta melayani 806.159 orang pelanggan pada Selasa, 18 Oktober. Jumlah pelanggan Transjakarta yang telah mencapai 800 ribu dalam sehari menggambarkan hasil usaha dan dukungan semua pihak dalam memberikan pelayanan terbaik bagi para pelanggan.

Ada Aquabike Championship, Penumpang Ferry di Danau Toba Melonjak 12,7 Persen

Transjakarta aktifkan kembali bus khusus wanita atau bus pink pada 25 Juli 2022

Photo :
  • Pemprov DKI Jakarta

Jumlah itu naik 3,9 persen bila dibandingkan bulan sebelumnya. Pada 19 September 2022, katanya, Transjakarta mengangkut 775.752 penumpang.

29.323 Penumpang di Bandara Soetta Batal Terbang dampak Erupsi Gunung Lewotobi

“Peningkatan jumlah pelanggan Transjakarta ini sebagai salah satu indikator bahwa pelanggan sudah kembali menggunakan Transjakarta setelah transisi beberapa waktu lalu telah ditangani dengan baik,” ujarnya.

Revitalisasi dan perluasan jangkauan

Menurut Anang, peningkatan jumlah pelanggan Transjakarta juga didukung revitalisasi halte dalam menghadirkan aspek kenyamanan masyarakat dalam menggunakan layanan Transjakarta. 

Pada tahun 2022, Transjakarta merevitalisasi 46 halte. Dari jumlah tersebut diketahui empat halte sudah selesai dilakukan revitalisasi, yakni halte Bundaran Hotel Indonesia (HI), halte Gelora Bung Karno, halte Balai Kota, dan halte Kwitang.

Penumpang keluar Stasiun MRT Bundaran HI menuju Halte Transjakarta Bundaran HI yang telah terintegrasi di Jakarta, Selasa, 26 Maret 2019.

Photo :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

Pembukaan rute-rute baru Transjakarta juga membantu memperluas jangkauan akses masyarakat kepada transportasi umum. “Layanan Cinere-Bundaran Senayan (D32), misalnya, baru saja dioperasikan pada 10 Oktober 2022. Operasional kami 24 jam di 13 koridor juga ikut memudahkan masyarakat dalam mobilisasi terutama pada malam hari,” katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya