Banjir dan Longsor di Bogor, Satu Warga Tewas
- VIVA/Muhammad AR
VIVA Metro – Hujan yang tak kunjung reda sejak jumat malam mengakibatkan ruas jalan alteri hingga pemukiman terendam banjir dan longsor. Seorang warga di Kampung Got, Kelurahan Curug Kota Bogor tewas tertimpa longsor.
"Rekapitulasi kejadian terdapat 24 titik kejadian (bencana) di wilayah Kota Bogor," kata Kepala Pelaksana BPBD Kota Bogor Teofilo Patrocinio Freitas saat dikonfirmasi, Sabtu 16 Juli 2022.
Teo melaporkan, 12 titik banjir, 7 titik longsor, dan 5 rumah ambruk. Di salah satu titik longsor, wanita berinisial M (52) tewas tertimpa reruntuhan longsor di pemukiman warga Kampung Got, Kelurahan Curug, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor.
Sementara pantauan di lokasi, air yang membanjiri jalan alteri membuat bangunan Tol BORR terkikis dan ambruk.
Berikut Rekapitulasi Bencana di Kota Bogor.
TOTAL KEJADIAN KOTA BOGOR : 24 Kejadian
a. Banjir = 12 Titik Lokasi
b. Tanah Longsor = 7 Titik Lokasi
c. Bangunan Roboh/Jebol = 5 Titik Lokasi
- Tanah Longsor
1. Tanah Longsor di Kp. Got RT 02 RW 08 Kel. Curug, Bogor Barat
2. Tanah Longsor di RT 03 RW 01 Kel. Cibadak
3. Tanah Longsor Kp. Munjul RT 02 RW 06 Kel. Kayu Manis, Tanah Sareal
4. Tanah Longsor di RT 02 RW 01 Kel. Genteng, Bogor Selatan
5. Tanah Longsor di Gg. Makam RT 06 RW 05, Kel. Cilendek Barat, Bogor Barat
- Banjir
1. Banjir di Perumahan Green View RT 02 RW 10 Kel. Situgede, Bogor Barat
2. Banjir di Taman Sari Persada
3. Banjir di Kp. Pabuaran RT 02,03 RW 03 Kel. Cibadak, Tanah Sareal
4. Banjir di RT 03 RW 11 Kel. Tanah Baru, Tanah Sareal
5. Banjir di RT 01 RW 01 Kel. Margajaya, Bogor Barat
6. Banjir di RT 03 RW 08 Kel. Semplak, Bogor Barat
7. Banjir di Komplek Bukit Cimanggu City Blok W3 No. 1 Kel. Mekarwangi, Tanah Sareal
8. Banjir di RT 03 RW 06 Kel. Kencana, Tanah Sareal
9. Banjir di RT 04 RW 16 Kel. Tegalgundil, Bogor Utara
10. Banjir di RT 01 RW 12 Kel. Cilendek Barat, Bogor Barat
- Bangunan Roboh/Jebol :
1. Bangunan Ambruk di RT 01 RW 02 Kel. Kedung Halang (a.n. Bpk. Tata Sasmita), Bogor Utara
2. Tembok rumah jebol Kp. Salabenda RT 05 RW 04 Kel. Kayumanis, Tanah Sareal
3. Bangunan Roboh di RT 05 RW 08 Kel. Cibuluh, Bogor Utara
*LOKASI KEJADIAN YANG TELAH DIASSESMENT :*
1. Tanah longsor di Kp. Jawa Rt 02 RW 07 Kel. Situgede, Bogor Barat
2. Tanah Longsor di Gg. Pancoran RT 03 RW 08 Kel. Semplak, Bogor Barat
3. Banjir di Komplek Bukit Mekarwangi Residence, Kel. Mekarwangi, Tanah Sareal
4. Banjir di SMK Ibnu Sina di Jl. Curug Induk No. 31 RT 05 RW 10 Kel. Semplak, Bogor Barat
5. Bangunan Ambruk di Jl. Pangkalan RT 03 RW 07, Kel. Kedung Halang, Bogor Utara
6. Bangunan Jebol/Amblas di Kp. Situ Asem RT 04 RW 14, Kel. Mekarwangi, Tanah Sareal
Baca juga: 18 Titik di Tangerang Terendam Banjir