DKI Terima Kunjungan Menteri Korsel, Bahas Transformasi Digital

Menteri Dalam Negeri dan Keamanan Republik Korea, Lee Sang-min di Jakarta.
Sumber :
  • Pemprov DKI

VIVA – Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menerima kunjungan kerja dari Menteri Dalam Negeri dan Keamanan Republik Korea, Lee Sang-min beserta 16 delegasi Pemerintah Korea Selatan, di Mal Pelayanan Publik Provinsi DKI Jakarta, Karet Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis, 16 Juni 2022.

MK Korsel Perintahkan Presiden Yoon Serahkan Dekrit Darurat Militer

Dalam kunjungan tersebut, Pemprov DKI Jakarta bersama delegasi Korea Selatan membahas terkait upaya peningkatan transformasi digital dalam penyelenggaraan pelayanan publik. 

Gubernur DKI Jakarta yang diwakili oleh Plt. Deputi Gubernur DKI Jakarta Bidang Tata Ruang dan Lingkungan Hidup, Vera Revina Sari mengatakan, kunjungan kerja tersebut ditujukan untuk memperkuat hubungan bilateral antara Indonesia dan Korea Selatan, serta berbagi pengalaman dalam penyelenggaraan pelayanan publik. 

Yoon Suk Yeol Absen Panggilan Tim Investigasi Gabungan soal Kisruh Darurat Militer

Menteri Dalam Negeri dan Keamanan Republik Korea, Lee Sang-min, di Jakarta.

Photo :
  • Pemprov DKI Jakarta

"Mal Pelayanan Publik Provinsi DKI Jakarta merupakan suatu wujud bagaimana pelayanan bisa dilakukan secara terpadu dan sudah mencapai hal-hal yang sangat baik. Pengamanan tersebut kita informasikan pula kepada delegasi Pemerintah Korea Selatan (Korsel). Kami saling berbagi pengalaman dalam praktik baik penyelenggaraan pelayanan publik yang prima kepada masyarakat,” kata Vera dalam keterangan tertulisnya, Jumat, 17 Juni 2022.

Pemprov DKI Jakarta Alokasikan Rp 4,1 Miliar untuk Modifikasi Cuaca Atasi Banjir

Acara tersebut juga dihadiri oleh Kepala DPMPTSP Provinsi DKI Jakarta, Benni Aguscandra. Ia mengatakan, upaya transformasi digital melalui inovasi layanan terintegrasi dengan sistem Online Single Submission (OSS) milik pemerintah pusat dihadirkan untuk memudahkan warga dalam 
mengurus perizinan di Jakarta. 

"Kalau dulu hanya ada layanan antar berkas, sekarang kami sudah melayani pendampingan pengurusan perizinan online. Kita juga sudah memiliki banyak agen transformasi seperti Layanan AJIB (Antar Jemput Izin Bermotor),” ucap Benni. 

Lanjut Benni, DPMPTSP Provinsi DKI Jakarta melakukan transformasi digital dalam layanan kemudahan berinvestasi melalui kehadiran Jakarta Investment Centre (JIC), yang menjadi mitra bagi para investor untuk memberikan informasi proyek unggulan, nilai investasi, hingga pendampingan pengurusan perizinan dan nonperizinan. 

"Berbagai langkah transformasi digital yang dilakukan Pemprov DKI Jakarta telah memberikan kemudahan kepada seluruh lapisan masyarakat mulai dari pengusaha, pelaku usaha mikro dan kecil hingga penduduk di kampung-kampung," tutur Benni.

Delegasi Korea Selatan yang diwakili oleh Menteri Lee Sang-min mengapresiasi dan tertarik terhadap konsep pelayanan terpadu satu pintu yang tersedia di Mal Pelayanan Publik Provinsi DKI 
Jakarta.

Lee Sang-Min berharap agar dapat menjajaki kerja sama melalui digital government, seraya berbagi pengalaman dalam penyelenggaraan pelayanan publik yang prima.

“Saya menyaksikan pelayanan yang diberikan sudah sangat maju, berbagai inovasi layanan 
juga dihadirkan seperti pengurusan pajak, paspor, pelayanan SIM dan STNK dan juga pelayanan investasi," ujar Lee Sang-min.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya