Soal SDM Unggul, Irjen Fadil: Jangan Beri Ruang yang Pernah Melanggar

Kapolda Metro Jaya, Irjenpol Fadil Imran.
Sumber :
  • VIVA/Andrew Tito

VIVA – Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Mohammad Fadil Imran mengibaratkan fungsi sumber daya manusia (SDM) unggul menuju Polri Presisi seperti pembuluh darah manusia. Untuk itu, Fadil mengingatkan jangan memberi ruang kepada anggota yang pernah melanggar supaya menjaga marwah.

OJK Sebut Industri Fintech RI Masih Lemah Modal hingga Kurang SDM Berkualitas

“Tolong apa yang menjadi konsen SDM unggul menuju Polri Presisi ini kerjakan betul,” kata Fadil dikutip dari Instagram pada Senin, 6 Juni 2022.

Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Fadil Imran

Photo :
  • Instagram @Kapoldametrojaya
School of Sustainability Dibangun di IKN, Anindya Bakrie: untuk Penguatan SDM

Kalau sebagai manusia, kata Fadil, fungsi SDM Polda Metro Jaya ini sebagai pembuluh darah. Bayangkan, lanjut dia, jika pembuluh darahnya tersumbat dan tidak berfungsi maka pasti akan ada akibat mulai dari kelumpuhan sampai kematian.

“Saya ingin juga mindset kita bergeser. Dalam operasional, kita memberikan apresiasi kepada Kapolsek-kapolsek yang memiliki dedikasi tinggi untuk mencegah kejahatan. Kuncinya apa? Jangan kasih ruang kepada mereka yang sudah pernah melanggar. Jadi dia menjaga marwahnya,” ujarnya.

Dalam Kunjungan Kerjanya ke BBPVP Bandung, Menaker Yassierli Tekankan Penguatan SDM Kompeten

Selain itu, Fadil juga mengajak agar memperkuat personel-personel yang ada di fungsi pencegahan kejahatan supaya Jakarta ini aman. Dalam pembinaan personel ke depan itu harus mengikuti apa yang menjadi arahan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

“Kita harus konsisten. Karena kuncinya untuk menjalankan dua ini adalah konsisten,” ujarnya.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo

Daftar 5 Jenderal Bintang 3 Polri Calon Kuat Jadi Wakapolri

Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo masih belum menunjuk Wakapolri pengganti Komjen Agus Andrianto. Berikut daftar kuat calon Wakapolri pengganti Komjen Agus Andrianto

img_title
VIVA.co.id
6 November 2024