Viral Video Mirip Perampokan di Kembangan, Polisi: Cuma Salah Paham

Kapolsek Kembangan Kompol Binsar H Sianturi.
Sumber :
  • VIVA/Andrew Tito

VIVA – Sebuah video viral di media sosial yang menayangkan seorang pengendara motor mencegat sebuah mobil di kawasan Puri Kembangan, Jakarta Barat yang sebelumnya diduga merupakan kasus perampokan, ternyata bukan sama sekali.

Sosok Zqya, Seleb TikTok yang Viral Diduga Dirinya Terlibat Dalam Video Mesum

Kapolsek Kembangan kompol Binsar H Sianturi mengatakan dalam tayangan video, pria yang menggunakan sepeda motor tersebut meminta agar pengendara mobil membuka jendelanya. 

Dalam proses pemeriksaan setelah pihaknya mengamankan seorang pria yang terekam dalam video tersebut tidak ada unsur perampokan atau pemalakan dalam kejadian ini. 

Viral Seorang Anak Bagikan Slip Gaji Ibunya di Era 90-an, Netizen: UMR Jogja Masih Kalah

Baca juga: The Fed Resmi Naikkan Suku Bunga AS 50 Basis Poin

Diketahui pria yang mencegat mobil tersebut tidak suka saat pengemudi di dalam mobil merekam dirinya. 

Nasib Penumpang Azerbaijan Airlines yang Kirim Video Suasana Kabin ke Istrinya Sebelum Pesawat Jatuh, Kondisinya...

"Informasi dari keterangan terlapor bahwa si pelapor ini ada kegiatan main handphone yang menurut keterangan terlapor melakukan kegiatan foto-foto ke terlapor sehingga dikejar oleh terlapor," ujar Binsar dikonfirmasi, kamis 5 Mei 2022, 

Binsar menjelaskan, pihaknya juga melakukan pemeriksaan terhadap pengendara mobil, dan hasilnya hingga kini polisi tidak menemukan adanya indikasi tindak kriminal dalam video viral tersebut. 

"Diadang laju kendaraannya oleh si terlapor sebanyak dua kali, tapi unsur untuk masuk ke percobaan perampokannya sesuai fakta-fakta dari klarifikasi tidak ada. Belum kita temukan peristiwa pidananya," ujarnya. 

Ilustrasi Perampokan Kendaraan

Photo :

Binsar mengatakan sementara hingga kini kedua belah pihak antara pelapor dan terlapor bersepakat untuk tidak melanjutkan perkara tersebut ke ranah hukum. Mereka mengakui jika hal ini hanyalah sebuah kesalahpahaman. 

"Si pelapor tidak ingin melakukan penuntutan kepada terlapor dan tidak ada peristiwa pidana jadi kita buat surat pernyataan dan pihak terlapor juga kita buatan surat pernyataan dan kita upayakan restorative justice," ujarnya. 

Sebelumnya diberitakan Insiden perampokan dengan modus mengcegat laju mobil yang sedang berjalan terjadi di kawasan Kembangan, Jakarta Barat. 

Peristiwa itu viral di media sosial, dalam video tersebut, memuat dugaan aksi perampokan seorang pengendara motor kepada pengendara mobil. 

Terduga pelaku melakukan aksinya dengan memotong laju mobil di jalanan. Dari informasi yang dihimpun, insiden itu terjadi di dekat Puri Indah Mal, Kembangan, Jakarta Barat.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya