Ada Acara Meriah Takbiran Nanti Malam di JIS

Perajin Beduk Lebaran
Sumber :
  • VIVAnews/ Muhamad Solihin

VIVA – Pemprov DKI Jakarta melalui Dinas Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta turut mendukung kemeriahan pelaksanaan festival tabuh beduk malam takbiran yang nantinya akan dilaksanakan pada Minggu 1 Mei 2022, di Jakarta Internasional Stadium (JIS).

Suswono Janjikan JIS jadi Markas Persija, Pentolan Jakmania: Kami Butuh Program yang Konkret

Dalam acara tersebut, nantinya akan menghadirkan rampak beduk dari lima wilayah Kota Administrasi dan Kebudayaan Kepulauan Seribu.

Kepala Dinas Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta, Iwan Henry Wardha menjelaskan bahwa ada 30 beduk yang dikirimkan dari lima wilayah Kota Administrasi dan Kabupaten Kepulauan Seribu yang diikutsertakan pada kolaborasi atraksi tabuh beduk yang berlangsung nanti malam.

Pramono Janji Buka Store Persija yang Lebih Besar di JIS

Jakarta Internasional Stadium

Photo :
  • Instagram: Anies Baswedan

“Selain itu, turut hadir juga bintang tamu Indah Navtari, Opick, Pasha Ungu yang memeriahkan acara,” kata Iwan dalam siaran pers Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Minggu 1 Mei 2022.

Dinas Pertamanan Temukan Penebangan Pohon di Menteng Diduga Tanpa Izin

Sedangkan untuk lokasi tabuh beduk sendiri, nantinya akan dipusatkan di area Ramp Barat, JIS pada pukul 19.30 WIB hingga pukul 22.00 WIB.

“Rampak beduk ini kami hadirkan yang terbaik yang akan mewakili wilayah masing-masing kota dan kabupaten untuk ikut berkolaborasi melantunkan gema takbir bersama bintang tamu saat pertunjukan festival tabuh beduk nanti malam,” ujar Iwan.

Lebih lanjut, Iwan menerangkan rampak beduk sendiri merupakan seni menabuh beduk secara serempak sehingga menghasilkan irama yang selaras dan enak didengar. Dia juga mengatakan bahwa kelompok khusus penabuh beduk dihadirkan dan dilatih secara disiplin oleh seniman Betawi, Atien Kisam, untuk menampilkan keselarasan irama pada 30 beduk yang telah disiapkan.

“Rampak beduk ini akan berkolaborasi membentuk satu kesatuan Gerakan yang dikemas dengan baik pada saat pelaksanaan festival tabuh beduk malam takbiran. Harapannya, selain ikut menyemarakkan lebaran di Jakarta, kegiatan ini dapat menumbuhkan semangat persaudaraan dan persatuan di Hari Kemenangan,” imbuh Iwan.

Penjabat (Pj) Gubernur Jakarta, Teguh Setyabudi

Pemprov Jakarta Bakal Kaji Wacana Kantin Sekolah Dipungut Pajak

DPRD Jakarta menilai kantin sekolah berpotensi menghasilkan pendapatan retribusi daerah.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024