Kebakaran di Gambir, Puluhan Rumah dan Toko Onderdil Nyaris Ludes

Kebakaran di Gambir Jakarta.
Sumber :
  • Andrew Tito/VIVA.

VIVA – Di duga konsleting listrrik, puluhan rumah warga dan satu ruko onderdil mobil di wilayah Kebon Kelapa, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, nyaris terbakar habis, Minggu, 23 April 2022. 

Kebakaran Hebat Landa Permukiman Padat Kampung Bahari

Membenahi kebakaran tersebut, Camat Gambir Fauzi mengatakan, Kebakaran tersebut membakar dan merembet rumah warga hingga ruko onderdil mobil yang hingga saat ini masih terus dilakukan pemadaman.

"Masih membara ini apinya, kita belum tahu asal api dari mana. Ada yang bilang dari rumah warga dan ada yang bilang dari toko onderdil mobil," ujar Fauzi. 

Awas Bahaya! Ini 5 Tanda Stopkontak Rusak yang Bisa Sebabkan Korsleting Listrik

Petugas Damkar Jakarta Pusat yang tiba di lokasi kejadian juga saat ini masih melakukan pendataan rumah yang terbakar yang nantinya ada dua lokasi tempat penampungan atau tempat evakuasi sementara bagi yang rumahnya terbakar.

Ilustrasi - Petugas menyemprotkan cairan disinfektan menggunakan mobil pemadam kebakaran di fasilitas umum Kota Madiun, Jawa Timur, Rabu, 2 Februari 2022, guna mewaspadai penularan COVID-19, utamanya varian Omicron.

Photo :
  • ANTARA
5 Tips Aman Menjaga Stopkontak agar Terhindar dari Korsleting Listrik, Terapkan Sekarang!

"Ada dua lokasi kita siapkan, di Masjid Sumur Batu dan Sekretariat RW," ujarnya. 

Di sisi lain, Kasie Ops Damkat Jakarta Pusat, Asril Rizal mengatakan pihaknya telah menerjunkan puluhan anggota dan sejumlah mobil untuk memadamkan api,  namun hingga kini masih belum diketahui secara pasti penyebab kobaran api yang menghanguskan rumah dan ruko di Kebon Kelapa Jakarta Pusat tersebut.

"Belum tahu penyebab pastinya kebakaran, kita masih melakukan pemadaman terhadap satu ruko yang belum padam,"ujarnya.

Alat pemadam kebakaran pada kendaraan listrik

Produk Lokal Ini Bisa Atasi Ancaman Bahaya Kebakaran Baterai di Kendaraan Listrik

FAST hadirkan berbagai alat untuk memadamkan kebakaran pada baterai mobil listrik dan motor listrik, ada Ballistic hingga selimut anti api.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024