Buru Penembak Misterius KRL, Polisi Sisir Bantaran Rel Kebayoran Lama

Rangkaian KRL Commuter Line melintas dikawasan Bintaro, Tangerang Selatan, Banten
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal

VIVA – Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Endra Zulpan mengatakan, pihaknya sedang menelusuri bantaran rel dekat Stasiun Kebayoran Lama yang diduga jadi tempat kejadian perkara (TKP) penembakan kaca gerbong Kereta Rel Listrik (KRL).

Firli Bahuri Mangkir Lagi dari Panggilan Polisi, Eks Penyidik KPK Yudi Purnomo Geram Minta untuk Langsung Ditangkap

"Kami sisir TKP di bantaran rel dekat Stasiun (Kebayoran) itu mungkin," katanya kepada wartawan, Jumat, 1 April 2022.

Menurut dia, penyidik dari Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Jakarta Selatan terus berupaya menguak pelaku penembakan ini. Menurut mantan Kabid Humas Polda Sulawesi Selatan itu proyektil peluru dipastikan dari senapan angin.

Progres Kasus Dianggap Tak Jelas, Firli Bahuri Surati Kapolri hingga DPR

"Kemudian terkait proyektil itu adalah (berasal) dari senapan angin," ujar dia.

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa
Detik-Detik Wanita di Palmerah Tewas Tertimpa Pagar

Sebelumnya diberitakan, KAI Commuter memberikan penjelasan terkait dengan dugaan penembakan yang terjadi di kereta rel listrik (KRL) arah Serpong, Tangerang.

Berdasarkan rilis yang diterima VIVA, pihaknya menyesalkan atas tindakan vandalisme oleh oknum masyarakat yang tidak bertanggung jawab terhadap KRL 2138 relasi Tanah Abang-Rangkasbitung, Rabu, 30 Maret 2022, sekitar pukul 19.45 WIB di lintas antara Stasiun Palmerah-Stasiun Kebayoran. Akibatnya, kaca jendela pada kereta ke-5 dari depan retak dan berlubang. 

VP Corporate Secretary KAI Commuter, Anne Purba mengatakan, petugas pengawal KRL dan Petugas On Train Cleaning dengan sigap  membersihkan serpihan kaca akibat vandalisme tersebut, serta menjaga dan menutup jendela yang retak dan berlubang tersebut dengan tirai sepanjang perjalanan KRL.

"Tidak ada korban atas kejadian tersebut. KRL 2138 tersebut tetap melanjutkan perjalanan menuju Stasiun Rangkasbitung dan kembali hanya sampai Stasiun Serpong sebagai KRL 2177 untuk dilakukan perbaikan kaca jendela," katanya, Kamis, 31 Maret 2022.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya