Dea OnlyFans Ditetapkan Jadi Tersangka Kasus Pornografi

Dea OnlyFans
Sumber :
  • Instagram @gresaids_

VIVA – Usai menjalani pemeriksaan di Gedung Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, wanita bernama Gusti Ayu Dewanti atau Dea ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan penjualan konten porno di media sosial. Dea merupakan content creator OnlyFans.

Direktur Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, Kombes Pol Auliansyah Lubis menjelaskan, hal itu dilakukan usai pihak penyidik selesai melakukan pemeriksaan serta proses gelar perkara.

"Kemudian, sudah kita tetapkan yang bersangkutan sebagai tersangka," kata Auliansyah, Sabtu 26 Maret 2022.

Terkait alat buktinya, Auliansyah menjelaskan berupa konten-konten berupa video porno dan foto-foto syur yang didapatkan oleh pihaknya usai melakukan patroli siber.

"Alat buktinya, dari kita patroli siber. Kemudian, kita dapatkan konten-konten yang oleh Dea disebarkan sendiri terkait dengan video porno dengan foto syur seperti itu," jelas Auliansyah.

Dea Onlyfans tiba di Polda Metro Jaya.

Photo :
  • VIVA/Foe Peace

Pun, dia menambahkan, selain Dea sepertinya kemungkinan ada sejumlah pihak lain yang bakal diburu pihaknya. Sebab, diduga ikut terlibat dalam kasus tersebut.

"Ya, kemungkinan ada (yang akan dikejar lagi). Jadi, nanti ada pelaku lain selain daripada Dea," ujarnya.

Kejagung Tetapkan Anak Surya Darmadi Tersangka TPPU, Ini Kasusnya

Diketahui, Gusti Ayu Dewanti atau dikenal sebagai Dea OnlyFans, sebelumnya sempat mencuri perhatian netizen karena citranya yang terkenal kerap menguggah konten dewasa di akun OnlyFans.

Apalagi, nama Dea semakin terkenal usai wawancaranya viral saat diundang dalam podcast Deddy Corbuzier beberapa waktu lalu. Namun kini, Dea harus berurusan dengan pihak kepolisian usai dicokok oleh Ditreskrimsus Polda Metro Jaya pada Kamis 24 Maret 2022. 

5 Korporasi jadi Tersangka Kasus Korupsi Timah, Disuruh Bayar Puluhan Triliun

Dea diamankan dalam kasus dugaan penjualan konten porno di media sosial.

Polisi Kantongi Bukti untuk Jadikan Tersangka dalam Kasus Korupsi Mafia Akses Komdigi
Rumah duka atau kediaman IAR, bos rental yangtewas tertembak di rest area Tol Tangerang- Merak

Jadi Tersangka, Penyewa Mobil Bos Rental di Tangerang Telah Rencanakan Aksi Pencurian

Polresta Tangerang menetapkan AS, penyewa mobil milik IAR (48), bos rental yang tewas tertembak di Tol Tangerang-Merak, Kabupaten Tangerang, sebagai tersangka.

img_title
VIVA.co.id
4 Januari 2025