Waktu Mepet, Ahmad Sahroni: Pengerjaan Sirkuit Formula E 24 Jam

Wakil Ketua Komisi III DPR RI asal Fraksi Partai NasDem Ahmad Sahroni
Sumber :
  • VIVA/Anwar Sadat

VIVA – Ketua Pelaksana Formula E, Ahmad Sahroni mengatakan, pengerjaan sirkuit Formula E di kawasan Ancol Jakarta Utara dilakukan selama 24 jam. Karena, proses waktu pelaksanaan tinggal beberapa bulan lagi. 

Atraksi Ribuan Drone dan Kembang Api di Ancol Bikin Takjub saat Malam Tahun Baru 2025

"Ini bagian dari progres di mana pelaksanaan pembangunan ini adalah kita percepatan waktu dengan skema 7 hari, dan sehari dikerjakan 24 jam, dan ini adalah progres yang luar biasa," ujar Ahmad Sahroni Jakarta, Rabu, 23 Februari 2022. 

Ia berharap semoga dalam kisaran waktu yang ditentukan oleh kontrak kerja sama dengan penyelenggara kontraktor (Jakon) 54 hari mudah-mudahan lebih cepat. 

Pengelola Ancol Sebut Kenaikan PPN Bisa Bantu Pemerintah Putar Roda Ekonomi

Baca juga: Edy Rahmayadi Gagalkan Mantan Anak Buah Ahok Jadi Sekda, Ini Alasannya

Lokasi untuk balap Formula E, di kawasan Ancol, Jakarta.

Photo :
  • VIVA.co.id/ Syaefullah

Rayakan Ultah Ancol ke-64, Rekreasi Sepuasnya Cuma Rp164 Ribu!

Untuk itu, Sahroni meminta kepada para kontraktor untuk pertambahan orang melaksanakan untuk pembangunan di sirkuit tersebut. 

"Jangan samakan sirkuit Formula E dengan F1, tentunya pasti berbeda diantara," katanya. 

Wakil Ketua Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat itu berharap dukungan progres sirkuit ini berjalan lancar dan sesuai waktu yang ditargetkan. 

"Dan semoga Formula E bisa menjadi ajang hiburan international yang terbaik untuk meningkatkan ekonomi di Indonesia khususnya di Jakarta," katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya