Pasien Membeludak, Dinkes Depok Imbau Warga Positif Isolasi di Rumah

Simulasi Vaksinasi COVID-19 di Depok. Foto ilustrasi.
Sumber :
  • VIVA/Muhamad Solihin

VIVA – Dinas Kesehatan Kota Depok menyebut, tempat isolasi terpusat (isoter) sudah hampir penuh. Dari yang tersedia saat ini hanya satu gedung yakni Guest House Pusat Studi Jepang (PSJ) Universitas Indonesia.

Pengemudi Koboi Ngaku TNI Umbar Tembakan di Depok Berujung Ditangkap

Kepala Dinas Kesehatan Kota Depok Mary Liziawati mengatakan, kapasitas di PSJ UI hanya 56 tempat tidur dan saat ini hanya tersisa 8 tempat tidur. “Sudah terisi 48 TT di PSJ UI, semuanya merupakan pasien dengan status OTG,” kata Mary dikonfirmasi, Kamis 10 Februari 2022.

Mary mengatakan, tidak memungkinkan lagi untuk menambah kapasitas tempat tidur PSJ UI, satu satunya upaya adalah menambah satu gedung lagi untuk isoter, namun sampai dengan sekarang belum juga terealisasi.

Wali Kota Depok Dilaporkan ke Bawaslu, Dugaan Cawe-cawe Ikut Kampanye Salah Satu Paslon

“Tidak memungkinkan menambah kapasitas di PSJ UI, kita sedang mengupayakan Makara,” kata Mary.

Sembari menunggu, lanjut Mary, dirinya menghimbau kepada masyarakat untuk menjalani isolasi mandiri di rumah. Dan memperhatikan sejumlah pedoman yang telah dikeluarkan oleh Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kota Depok.

Skandal Manipulasi Nilai Rapor Siswa, Kepsek SMPN 19 Depok: Kami Siap dengan Konsekuensinya

“Selama menjalani isoman di rumah ada kegiatan yang wajib, boleh dan tidak dilakukan,” kata Mary

Mary menjelaskan, mudah saja menjalankan isolasi mandiri di rumah asalkan mengikuti panduan seperti tetap berada di kamar dan dapat dihubungi melalui media komunikasi, rutin melakukan cuci tangan pakai sabun atau menggunakan hand sanitizer, serta memakai masker dengan benar saat keluar kamar atau ruangan.

"Kemudian, menjaga kebersihan kamar dan rutin disinfektan area kamar yang sering disentuh serta melaporkan kondisi kesehatan setiap hari kepada petugas pemantau puskesmas melalui Whatsapp," ujarnya.

“Sedangkan kegiatan yang tidak boleh dilakukan di antaranya keluar kamar, menerima tamu, menggunakan barang sama dengan orang lain, melakukan aktivitas yang mengganggu orang lain, dan merokok,” tambahnya.

Mary menambahkan, selama menjalani isolasi, pasien diwajibkan mengonsumsi makanan yang bergizi seimbang seperti buah dan sayuran. Selain itu, cukup tidur atau istirahat.

"Lalu berolahraga, terpapar cukup sinar matahari dan menerapkan pola hidup bersih dan sehat (PHBS)," kata dia.

 

Imam-Ririn saat debat pertama di studio tvOne

Imam-Ririn Unggul di Survei, PKS: Mayoritas Warga Depok Inginkan Keberlanjutan Bukan Perubahan

Menurut hasil survei tersebut juga ditemukan bahwa approval rating atau tingkat kepuasan publik terhadap kinerja Idris-Imam sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok.

img_title
VIVA.co.id
17 November 2024