Sudirman-Thamrin hingga Kemang Ditutup Setiap Hari Jam 00.00-04.00 WIB

Pembatasan mobilitas di Jalan Kemang Raya, Jakarta Selatan
Sumber :
  • VIVA/Vicky Fajri

VIVA – Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya menutup sementara ruas Jalan Sudirman-MH Thamrin dan sejumlah kawasan, seperti Jalan Gunawarman, Senopati-SCBD, serta Kemang, Jakarta, pada pukul 00.00 WIB hingga 04.00 WIB, berlaku setiap hari mulai Sabtu, 5 Februari 2022.

Polisi: Pelaku Sindikat Pencurian Rumah Kosong di Ciganjur sudah 20 Kali Beraksi

"Penutupan dilakukan untuk mengantisipasi meningkatnya kasus COVID-19," kata Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol. Sambodo Purnomo Yogo, di Jakarta, Sabtu.

Sambodo menuturkan, aturan penutupan kawasan tersebut untuk kendaraan pribadi, sedangkan kendaraan petugas, ambulans, dan penghuni diperbolehkan memasuki wilayah itu.

Korban Kecelakaan Mobil yang Dikemudikan Anak PNS Kemhan Meninggal

Selain itu, anggota Ditlantas Polda Metro Jaya juga mengalihkan arus kendaraan di sekitar Jalan Kebon Sirih Jakarta Pusat akibat pembangunan infrastruktur MRT Jakarta fase dua mulai Sabtu pukul 23.00 WIB. "Berlaku one way dari arah Abdul Muis menuju Kebon Sirih," ujar Sambodo.

Diketahui, Satuan Tugas COVID-19 mencatat jumlah penyebaran COVID-19 di DKI Jakarta mencapai 12.774 kasus pada Sabtu ini.

Polisi Tangkap Kakak Ipar yang Bunuh Pria di Jakpus, Langsung Jadi Tersangka

DKI Jakarta menjadi penyumbang terbanyak kasus COVID-19 disusul Jawa Barat (8.053 kasus) Banten (4.992 kasus), Jawa Timur (2.154 kasus), dan Bali (2.038 kasus). (Ant/ANTARA)

Baca juga: Cara Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil agar Jakarta Bebas Tawuran

Kabid Humas PMJ, Kombes Pol Ade Ary

Polda Metro Jaya Rencanakan Ekshumasi Jenazah RKY yang Dibunuh Kakak Ipar

Kepolisian Daerah (Polda) Metro Jaya merencanakan ekshumasi atau pembongkaran makam jenazah RKY, seorang pria berusia 42 tahun yang ditemukan tewas di kawasan Duri Pulo.

img_title
VIVA.co.id
22 Januari 2025