Kisah Haru Ayah Selamatkan Putrinya dari Kebakaran di Mampang

Petugas Padamkan Kebakaran Bengkel di Mampang, Jakarta Selatan
Sumber :

VIVA – Kisah haru seorang ayah berupaya menyelamatkan putrinya dari insiden kebakaran di Mampang. Namun nahas, ayah dan anaknya tak bisa selamat. Kedua nya tewas terbakar. Diketahui jika korban kebakaran tersebut yaitu Muhidin (50) dan Mawar (20).

Terpopuler: Pengakuan Pelaku Mutilasi Wanita Tanpa Kepala, Polresta Jambi Terbakar Karena Ini

Kisah Haru Seorang Ayah Berupaya Menyelamatkan Putrinya 

Ilustrasi menyelamatkan diri dan orang lain.

Photo :
  • U-Report
Korban Tewas Kebakaran Pabrik di Bekasi Bertambah jadi 10 Orang

Nasib nahas menimpa Muhidin dan keluarganya, pemilik bengkel yang berada di Bangka XI, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan. Kebakaran terjadi pada Minggu (2/1/2022) pagi. Muhidin awalnya berupaya menyelamatkan putrinya yang tengah terbaring sakit saat kebakaran, namun keduanya tak berhasil lolos dari kobaran api. Mereka ditemukan tewas sembari berpelukan.

Salah seorang saksi mata, Anto menceritakan, aksi tersebut dilakukan Muhidin untuk menyelamatkan anaknya, Mawar yang terbaring sakit di dalam rumah. Meski telah dicegah warga, namun Muhidin, tetap memilih menerobos api yang sudah membesar untuk menyelamatkan sang anak yang berteriak meminta tolong. Begitu masuk, ayah dan anaknya terjebak didalam dan tidak bisa keluar," jelas Anto dikutip RRI.co.id dilokasi kebakaran, Kec. Mampang Prapatan, Minggu (2/1/2022).

Sebelum Terbakar, Pengunjung Lihat Asap Tebal dari Ruangan di Polresta Jambi

Sementara itu dilokasi yang sama, Ketua RT 06/010,  Asep Setiawan mengungkapkan usai kebakaran, dirinya bersama polisi masuk ke bangunan-bangunan yang hancur terbakar dan menemukan jenazah Muhidin dan Mawar dalam kondisi berpelukan.

Kronologi Kebakaran di Bengkel

Petugas pemadam berjibaku memadamkan kebakaran. (Foto ilustrasi)

Photo :
  • ANTARA/Shutterstock/pri.

Kebakaran terjadi di sebuah bengkel yang terletak di Jalan Bangka 11, RT 10/ RW 10, Kelurahan Bangka, Kecamatan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Minggu 2 Januari 2022. Si Jago merah melalap habis bengkel tersebut. Bahkan sampai merambat ke bangunan rumah lainnya yang berada di dekatnya. Setidaknya lima rumah ikut terbakar dalam peristiwa itu. Perwira Piket Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan, Mohammad Slamet mengatakan kebakaran diduga dipicu akibat puntung rokok yang dibuang sembarangan, lalu kemudian tersambar spiritus di bengkel.

“Pak Muhidin saat melakukan penambalan sambil merokok kemudian puntung rokok jatuh ke dalam cairan spiritus dan api membesar mengenai isi bengkel,” ungkap Slamet dikonfirmasi, Minggu 2 Januari 2022 dikutip Viva.

Dua korban meninggal dunia ketika api membakar bengkel tersebut, sementara 1 orang mengalami luka bakar. Saat itu warga mencoba untuk memadamkannya, namun api dengan cepat membesar hingga melahap bengkel dan rumah di dekatnya. Dalam kejadian itu, diketahui ada dua orang meninggal dunia. Terdapat 12 unit yang dikerahkan dengan jumlah personel 54 orang.

Sementara diketahui berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, akibat kebakaran tersebut kerugian ditaksir sebesar Rp2 miliar. “Dua korban meninggal dunia, dan satu luka bakar. Kerugian akibat kebakaran ditaksir Rp2 miliar.” katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya