Kesiapan RSUD Depok Hadapi Gelombang 3 COVID-19 dan Omicron

Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Depok, Devi Maryori
Sumber :
  • VIVA/Zahrul Darmawan

VIVA – Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Depok, Jawa Barat, Devi Maryori mengaku tengah mempersiapkan langkah antisipasi guna menghadapi gelombang ketiga COVID-19. Yakni dimana saat ini pemerintah tengah mengantisipasi lonjakan kasus baik itu saat Natal dan tahun baru 2022, maupun mulai menyebarnya Varian Omicron COVID-19. Meskipun belum ditemukan kasusnya di Tanah Air.

Berbagai persiapan, mulai dari sumber daya manusia, ruang rawat hingga sarana prasarana, dipersiapkan oleh RSUD Kota Depok.

"Kami sudah mengalami beberapa periode ya. Varian Delta, awal pandemi, dan lain lain. Jadi kami sudah mengantisipasi kejadian-kejadian apapun yang akan muncul," kata Devi kepada wartawan, Rabu 1 Desember 2021.

Antisipasi Nakes Terpapar

Devi mengatakan, terkait penyediaan sumber daya manusia, pihaknya telah menyiapkan skenario agar resiko tenaga kesehatan (nakes) terpapar bisa lebih minim.

"Pengalaman yang terjadi di gelombang 2 kemarin, kesulitan kami memang di nakes yang terpapar. Kini untuk antisipasi nakes yang terpapar, setiap event kami selalu ingatkan untuk menjaga protokol kesehatan, menyiapkan ruangan terpisah agar mereka tidak berkumpul, makan bersama, dan lain-lain," kata Devi.

Devi melanjutkan, oksigen juga telah dipersiapkannya. Berkaca dari lonjakan kasus pada gelombang kedua Juli lalu, dimana kesulitan mendapatkan oksigen.

"Kami sudah mengantisipasi kelangkaan oksigen, kami sudah mempunyai tangki oksigen dengan kapasitas 10 ton," katanya.

1.150 Nakes Disiapkan dalam Pelayanan Kesehatan Selama PON 2024 di Sumut

Oksigen Konsentrator

Selain itu, RSUD Kota Depok juga telah memiliki oksigen konsentrator. "Pengalaman gelombang dua kemarin, oksigen itu kita sudah berkontrak dengan vendor, tapi bahan bakunya langka. Makanya kita antisipasi dengan oksigen konsentrator, jadi udara dari lingkungan sekitar bisa langsung dipakai. Kita punya 30 alat," jelasnya.

Pengakuan Mengejutkan Brigjen Djuhandani, Fakta Sopir Ambulans Tega Turunkan Jenazah di SPBU
Cagub Jatim Khofifah Indar Parawansa.

Nakes Muda Jatim Siap Menangkan Khofifah: Sudah Bekerja Nyata di Periode Pertama

Cagub Jatim Khofifah Indar Parawnasa kembali dapat dukungan jelang pencoblosan Pilgub Jatim 2024.

img_title
VIVA.co.id
14 November 2024