Sempat Naik, Tinggi Muka Air di Pos Pantau Angke Hulu Pagi ini Turun

Kali Angke
Sumber :
  • @bpbdjakarta

VIVA – Ketinggian air di Pos Pantau Angke Hulu, Jakarta sempat naik kemarin sore. Namun, pada Selasa, 2 November 2021 pagi, telah turun kembali.

Intip Strategi Lippo Karawaci Pastikan Penggunaan Air Efisien

Dikutip dari Twitter Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, Selasa, 2 November 2021, pukul 06.00 WIB tinggi muka air (TMA) yaitu 150 cm, dengan status normal/siaga 4.

Pada Senin, 1 November 2021, pukul 18.00 WIB, TMA di Pos Pantau Angke Hulu tersebut sempat naik menjadi 170 cm (waspada/siaga 3). Ketika itu, cuaca di lokasi mendung.

Sederet Strategi Lippo Cikarang Ciptakan Lingkungan Berkelanjutan

Ketika itu, BPBD lewat akun Twitter @BPBDJakarta mengumumkan tentang wilayah-wilayah yang kemungkinan terdampak, yaitu Rawa Buaya, Cengkareng Timur, Cengkareng Barat, Kembangan Utara, Kedoya Utara, Kapuk, Duri Kosambi, Kedaung Kaliangke.

Di Bulan Banyak Air, Kata PSI

Ketinggian air kemudian naik lagi manjadi 185 cm (waspada/siaga 3) pada Selasa, 2 November 2021, pukul 03.00 WIB. Cuaca saat itu mendung tipis.

Kemudian pada pukul 04.00 WIB, TMA masih 185 cm (waspasa/siaga 3). Lalu pada pukul 05.00 WIB, TMA masih 185 cm (waspada/siaga 3).

Perlahan-lahan, TMA mulai turun. Pada pukul 06.00 WIB, TMA menjadi 150 cm (normal/siaga 4). Cuaca di lokasi mendung tipis. 

Kondisi terik panas di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB)

Kekeringan, Warga di Lombok Tayamum untuk Salat

Kecamatan Jerowaru, Kabupaten Lombok Timur dilanda kekeringan. Air untuk kebutuhan sehari-hari pun warga sangat kekurangan.

img_title
VIVA.co.id
31 Oktober 2024