Korsleting Listrik, 2 Rumah dan 5 Kios Terbakar di Kemanggisan

Korsleting listrik, dua rumah dan lima kios terbakar di Kemanggisan.
Sumber :
  • VIVA/Andrew Tito

VIVA – Kembali akibat Korsleting listrik, dua rumah tinggal dan lima kios dagang terbakar di jalan Bhakti IV RW.2, Kemanggisan, Palmerah, Sabtu 30 Oktober 2021.

Perwira Piket Damkar Jakarta Barat, Sukiman, yang ditemui VIVA.co.id mengungkapkan kebakaran tersebut terjadi pukul 19:12 WIB. Petugas yang menerima laporan warga langsung ke lokasi.

“Sebanyak 12 unit pemadam dan 60 personil kita kerahkan ke lokasi kejadian,” ujar Sukiman ditemui di lokasi, Sabtu malam 30 Oktober 2021. 

Penyebab Korsleting Listrik Jadi Pemicu Kebakaran hingga Melahap Banyak Korban Jiwa

Sukiman mengatakan, dugaan kuat api berasal dari garasi salah satu rumah yang saat itu sedang ditinggal pemiliknya. "Asal api diperkirakan berasal dari garasi salah satu rumah," ujarnya.

Sukiman menyebut api kemudian merambat ke bangunan lainnya dan hingga kini total sebanyak dua rumah dan 5 kios dilalap api.

"Yang terbakar ada dua rumah, dan kios yang di pinggir jalan. Ada 5 sampai 6 kios," ujarnya.

Sementara itu, Sukiman memastikan hingga saat ini tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

"Korban jiwa tidak ada. Dan mudah-mudahan tidak ada sampai akhir. Sampai saat ini tidak ada laporan baik itu yang sakit maupun jiwa," ujarnya.